Mencicipi Nikmatnya Campur Lorjuk, Kuliner khas Madura yang Tak Ada di Tempat Lain
Kuliner ini serupa soto, namun dengan isian kerang bernama lorjuk
Kuliner ini serupa soto, namun dengan isian kerang bernama lorjuk
Mencicipi Nikmatnya Campur Lorjuk, Kuliner khas Madura yang Tak Ada di Tempat Lain
Pulau Madura banyak menyimpan kuliner khas dengan cita rasa yang otentik. Jika berkesempatan berkunjung ke wilayah tersebut, mencicipi campur lorjuk bisa menjadi pilihan. Kuliner ini terbilang unik karena serupa soto, namun dengan isian kerang bernama lorjuk. Rasanya sudah tentu nikmat, segar dan gurih, serta dapat menyembuhkan perut yang keroncongan. Konon, campur lorjuk ini hanya ditemui di pulau Madura terutama Pamekasan, dan sebagian wilayah Surabaya. Menu ini menjadi santapan otentik ala warga pulau garam, yang sayang untuk dilewatkan. Berikut selengkapnya.
-
Apa yang dimaksud dengan kalimat majemuk campuran? Kalimat majemuk campuran adalah gabungan kalimat majemuk setara atau rapatan dengan kalimat majemuk bertingkat di dalamnya.
-
Apa saja makanan khas Palembang selain pempek? Namun, selain pempek, ada juga banyak makanan enak lainnya yang patut dicoba. Buat yang penasaran, berikut adalah 4 rekomendasi makanan yang nggak boleh dilewatkan saat berkunjung ke Palembang.
-
Di mana kita bisa mencicipi makanan khas Palembang? Jadi, saat kamu mengunjungi daerah ini, jangan hanya terpaku pada pempek. Cobalah juga tekwan, model, pindang patin, dan laksan.
-
Kapan sentra kuliner PKL Sultan Agung buka? Saat ini, kawasan itu telah ditata oleh pemkot sehingga lebih rapi dan nyaman, dengan jam buka mulai pukul 07.00-17.00 WIB.
-
Kenapa kuliner Bogor patut dicoba? Sebab, cita rasa makanan yang ditawarkan di Kota Bogor pasti nggak akan mengecewakan lidahmu.Dari yang rasanya pedas, manis, gurih, hingga kuliner yang anti mainstream dapat kamu temui dengan mudah di Kota Bogor. Tetapi, apabila kamu bingung harus mencicipi mulai dari mana dulu, mungkin rekomendasi kuliner satu ini akan dapat membantu kamu. Yuk, intip apa saja makanan enak di Bogor yang wajib dicoba!
-
Kenapa sentra kuliner PKL Sultan Agung ramai? Diakui para pedagang, lokasi berjualan setelah ditata menjadi lebih rapi dan nyaman, ini tentu mengundang banyak pembeli.
Gunakan kerang khas Madura
Keunikan menu ini berasal dari kerang khusunya berjenis pisau atau kerang bambu berukuruan 2 sampai 3 CM. Menurut para penikmat, campur lorjuk punya rasa rempah yang kuat dan rasa gurih yang nikmat. Kekuatan rasanya muncul dari kerang lorjuk yang kenyal dan lembut di mulut. Mengutip laman Indonesia.go.id, kerang jenis ini hanya ditemukan di perairan Madura, dengan proses penangkapan yang terbilang sulit. Kerang lorjuk baru bisa didapatkan saat air surut, dengan keberadaan lorjuk yang bersembunyi di lumpur.
Mengolahnya menjadi campur lorjuk
Untuk mengolahnya menjadi menu campur lorjuk, kerang-kerang mini itu pertama dicuci bersih. Setelahnya lorjuk bisa direbus sampai kandungan kaldunya keluar. Ini yang membuat menu tersebut semakin lezat.
Setelah kaldunya keluar, lorjuk juga direndam untuk memudahkan pengelupasan dari cangkangnya. Kemudian lorjuk bisa dijemur, sampai kering dan dicampurkan ke menu tersebut. Perpaduan kuah soto yang manis, gurih, pedas dan segar, menambah rasa nikmat dari menu campur lorjuk.
Isian campur lorjuk
Adapun menu campur lorjuk terdiri dari beberapa isian layaknya menu soto, seperti mi bihun, sayur tauge, potongan lontong dan remasan rempeyek termasuk kerupuk. Setelahnya isian langsung diberi kuah segar khas soto, dengan kecap dan bumbu yang kuat. Menu ini cukup digemari oleh masyarakat Pamekasan. “Campur lorjuk ini punya rasa rugih, asin yang beda. Jadi pas saat disantap di mulut, ” kata salah satu penikmat bernama Irwin Nur, mengutip YouTube Fokus Indosiar.
Murah meriah
Adapun satu porsi campur lorjuk biasanya dijual Rp8 ribu, dengan isian lengkap sudah dengan potongan lontong. Namun bagi yang ingin menyantap porsi besar, penjual juga menyediakan porsi jumbo dengan harga Rp12 ribu per porsinya. “Kalau hari biasa, kami biasa menjual 70 porsi, kalau hari libur itu bisa 100 porsi,” kata salah satu penjual campur lorjuk, Suhridah.
- Mencicipi Nikmatnya Nasi Liwet Jolem, Kuliner Khas yang Berasal dari Pangandaran
- Mencicipi Nasi Templek Sambal Cos, Kuliner Warga Pedalaman Bojonegoro Siasati Krisis Pangan Zaman Penjajah
- Mencicipi Kreco Makanan Khas Kota Kediri, Cukup Diseruput untuk Menikmatinya
- Mencicipi Lezatnya Gulai Siput Sedut, Sajian Kuliner Berkuah Kuning Khas Melayu