Jirayut Jerit-jerit Ketika Irfan Hakim Suruh Gendong di Pundak Hewan Musang
Jirayut tampak ketakutan hingga berteriak. Hewan sejenis musang bertubuh besar tersebut berada di pundak Jirayut.
Jirayut tampak ketakutan hingga berteriak. Hewan sejenis musang bertubuh besar tersebut berada di pundak Jirayut.
Jirayut Jerit-jerit Ketika Irfan Hakim Suruh Gendong di Pundak Hewan Musang
Irfan Hakim merupakan salah satu artis pecinta binatang. Irfan Hakim memiliki banyak hewan peliharaan di kediaman pribadinya. Saking banyaknya, Irfan Hakim sampai menyiapkan sebuah tempat khusus untuk hewan-hewan peliharaannya. Tak lupa, Irfan Hakim memiliki pegawai khusus hingga dokter untuk merawat hewan-hewan peliharaannya.
-
Bagaimana Irfan Hakim memperkenalkan hewan kepada Rayyanza? Irfan Hakim memperkenalkan kura-kura miliknya kepada Ajjahe, yang juga dikenal sebagai Rayyanza.
-
Kenapa Ibnu diacungin jempol? Selain karakternya, Ibnu juga sering banget diacungin jempol karena jago banget mainin peran Seno.
-
Apa itu Jurig Jarian? Dalam bahasa Sunda, Jurig berarti hantu dan Jarian adalah tempat yang kotor. Sesuai namanya, sosok menyeramkan ini muncul dari daerah yang kotor seperti tempat sampah.
-
Apa hewan peliharaan Jusuf Hamka? Ini flamingo Indonesia,' terangnya.
-
Apa bakat yang dimiliki Jirayut? Pria yang disebut cocok dengan Halda Rianta ini memiliki banyak talenta dan cocok dengan pakaian apa pun.
-
Kenapa Jusuf Hamka memberi makan hewan peliharaan nya? Bersama dengan hewan kesayangan, Jusuf Hamka seringkali menghabiskan waktu di pagi hari di lokasi tersebut. Tak lain, sang bos jalan tol itu turun tangan langsung memberi makan flamingo miliknya.
Terbaru, Irfan Hakim turut serta di sebuah acara tentang binatang. Irfan Hakim membawa beberapa hewan peliharaannya di salah satu stan. Di acara ini, Irfan Hakim mengajak sahabatnya, Jirayut.
"Ini tempat aku, tuh bagus. Keren ga sih," ucap Irfan Hakim kepada Jirayut.
Jirayut bersama Irfan Hakim melihat ada beragam binatang yang dibawa para pemilik di acara tersebut. Ada momen lucu saat ayam bertengger di tangannya. Jirayut tampak sedikit ketakutan lantaran pernah dipatuk ayam.
"Dia mau pegang. Gini doang gini doang," ucap Irfan Hakim kepada Jirayut.
"A jangan takut," ucap Jirayut.
"Diem kok diem," kata Irfan Hakim meyakinkan Jirayut.
"Hmm takut. Aku pernah dipatuk sama ayam soalnya," kata Jirayut.
Selain ayam, Irfan kemudian memperlihatkan Binturung, hewan sejenis Musang bertubuh besar. Lagi-lagi, Jirayut mengaku takut. Kepada Irfan Hakim, Jirayut mengaku tak ingin memegang.
"Yut lu berani sama Binturung gak?" tanya Irfan Hakim kepada Jirayut.
"Jangan A, aku takut sama binatang," jawab Jirayut.
"Ini kayak tupai besar gitu loh," ucap Jirayut.
"Musang. Iya kayak tupai musang," ucap Irfan Hakim.
"Kalau pegang oke tapi kalau ditaro di aku jangan," ucap Jirayut.
Irfan Hakim dan Jirayut hendak mengabadikan foto. Tampak masing-masing Binturung berada di pundak Irfan Hakim dan Jirayut. Saat hendak foto, Jirayut tampak sedikit ketakutan.
"Kita mau foto berdua," ucap Irfan Hakim.
"Coba badannya tegap," ucap Irfan Hakim kepada Jirayut.
"Kayak gendong bayi, berat ya," ucap Jirayut.
Jirayut spontan berteriak. Apalagi saat hewan tersebut mendekat ke wajah Jirayut. Dia meminta kepada tim Irfan Hakim untuk buru-buru mengangkat Binturung dari pundaknya.
"Udah angkat dia bang. Aku ga bisa kemana-mana nih bang. Angkat dulu angkat," kata Jirayut.
Irfan Hakim hanya bisa tertawa melihat Jirayut.
"Udah santei aja," ucap Irfan Hakim.
Irfan Hakim menyebut jika binatang tersebut sudah jinak. Hewan tersebut dibesarkan di tempat Irfan Hakim.
"Ini jinak banget Yut. Ini lahir di tempat aku Yut.," ucap Irfan Hakim.