FOTO: Penampakan Bayi Yesus dalam Inkubator di Betlehem, Penghormatan untuk Anak-Anak Gaza
Instalasi ini dipajang untuk menghormati sejumlah bayi prematur yang meninggal saat RS Al Shifa, Gaza kekurangan listrik dan obat-obatan karena blokade Israel.
Instalasi seni ini dipajang untuk menghormati sejumlah bayi prematur yang meninggal saat RS Al Shifa, Gaza kekurangan listrik dan obat-obatan karena blokade Israel.
FOTO: Penampakan Bayi Yesus dalam Inkubator di Betlehem, Penghormatan untuk Anak-Anak Gaza
Sebuah instalasi seni yang menampilkan sosok bayi Yesus di dalam sebuah inkubator dipakang di kota bersejarah Betlehem, Tepi Barat, Palestina, pada Minggu (24/12/2023). Instalasi sosok bayi Yesus dalam inkubator tersebut merupakan karya seniman Palestina, Rana Bishara.
Bishara menempatkan sosok bayi Yesus dalam inkubator pada pintu masuk Gereja Kelahiran di Betlehem untuk menyapa jemaah yang hendak mengikuti misa malam Natal. REUTERS/Clodagh Kilcoyne
Menurut Reuters, Bishara mengatakan dia ingin menyampaikan pesan perdamaian. “Pesan saya di sini: untuk menghentikan perang, pertama-tama, hentikan perang sekarang juga,” katanya, seraya menambahkan bahwa jika Yesus lahir malam itu, dia akan mati karena perang yang berkecamuk. REUTERS/Clodagh Kilcoyne
Bishara mengatakan instalasi seninya juga untuk menghormati bayi prematur di Gaza yang ditinggalkan hanya dengan lima dokter dan beberapa perawat, ketika rumah sakit Al Shifa dievakuasi. REUTERS/Clodagh Kilcoyne
Kementerian Kesehatan Gaza kemudian mengatakan bahwa delapan bayi prematur meninggal di Al Shifa karena kekurangan listrik dan obat-obatan. REUTERS/Clodagh Kilcoyne
Berada di bawah bayang-bayang perang, perayaan Natal di Betlehem kini jauh lebih sunyi dari sebelumnya. HAZEM BADER / AFP
Tak ada pohon Natal dan lampu lampu hias yang dipasang untuk menyemarakkan perayaan Hari Natal di Betlehem. HAZEM BADER / AFP
Perayaan Natal yang jauh lebih sederhana ini dilakukan sebagai wujud duka cita atas puluhan ribu warga Jalur Gaza yang tewas akibat serangan Israel. HAZEM BADER / AFP