FOTO: Penampakan Rumah Sakit di Gaza yang Diklaim Dokter Israel Ada Infrastruktur Bawah Tanah yang Digunakan Hamas
Para dokter di Israel menyebut Hamas lebih jahat dari ISIS.
Sebelumnya ratusan dokter di Israel menyerukan rumah sakit di Gaza dibom. Mereka menyebut rumah sakit di Gaza itu adalah infrastruktur yang digunakan oleh Hamas.
FOTO: Penampakan Rumah Sakit di Gaza yang Diklaim Dokter Israel Ada Infrastruktur Bawah Tanah yang Digunakan Hamas
Dari foto yang bersumber dari Israel Defense Forces memperlihatkan Rumah Sakit Sheikh Hamad yang diklaim militer Israel sebagai infrastruktur bawah tanah yang digunakan pasukan Hamas.
Sebelumnya ratusan dokter di Israel menyebut bahwa rumah sakit di Gaza adalah infrastruktur yang digunakan oleh Hamas.
Mereka menyebut hal itu setelah menandatangani surat terbuka yang berisi seruan agar tentara Israel mengebom rumah sakit di Gaza.
Dalam surat terbuka berbahasa Ibrani itu berisi: "Organisasi teroris memakai rumah sakit sebagai markas mereka. Selama bertahun-tahun Israel menderita karena teror.
Penduduk di Gaza merasa pantas mengubah rumah sakit menjadi sarang teroris. Ada pihak yang yang membawa kehancuran bagi mereka, terorisme di mana pun harus dimusnahkan. Menyerang markas teroris adalah tindakan yang benar dan kewajiban militer Israel."
Surat itu juga menyatakan menjadi "kewajiban" bagi militer untuk menargetkan rumah sakit yang diduga menjadi tempat perlindungan Hamas.
Penampakan infrastruktur bawah tanah di rumah sakit tersebut yang diklaim Israel digunakan oleh Hamas.
Seperti dilansir dari Middle East Eye, pada Minggu (5/11/2023) "Mereka yang menyamarkan rumah sakit dengan terorisme harus paham bahwa rumah sakit bukan tempat yang aman buat mereka," tulis para dokter Israel tersebut.
Sebelumnya beberapa hari yang lalu, Rumah sakit al-Quds dan Rumah Sakit Indonesia juga sudah berulang kali menjadi sasaran serangan bom Israel.