Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini alasan Perang Diponegoro disebut dengan Perang Jawa

Ini alasan Perang Diponegoro disebut dengan Perang Jawa Ilustrasi Perang. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Pernahkah kamu mendengar tentang nama Perang Diponegoro? Perang yang dinamai seperti pejuangnya yaitu Pangeran Diponegoro ini berlangsung bersamaan dengan Perang Padri di Sumatera Barat. Perang ini dimulai tepat di tanggal 20 Juli 1825. Lalu, bagaimana kisah lanjutan tentang Perang Diponegoro ini?

Di tahun-tahun awal perang Diponegoro, Pangeran Diponegoro memberi semangat dengan Perang Sabil. Lalu, semangat ini berbuah hasil, perlawanannya berjalan dengan sangat lancar. Pusat kota bisa segera dikuasai. Gerakan pasukan Diponegoro menuju ke arah timur dan bisa menaklukan Delanggu ketika menguasai Surakarta. Namun, pasukan Diponegoro bisa dicegat oleh pasukan Belanda di daerah Gowok. Secara umum, bisa dibilang pasukan Diponegoro ini sudah mendapat banyak kemenangan. Beberapa pos pertahanan milik Belanda bisa ditaklukkan.

Untuk bisa memperkuat kedudukan Pangeran Diponegoro, para ulama dan pengikutnya menobatkannya sebagai seorang raja dengan gelar Sultan Abdulhamid Herucokro atau Sultan Ngabdulkamid Erucokro. Perluasan perang yang dilakukan oleh Pangeran Diponegoro di berbagai wilayah semakin mengalami peningkatan. Pergerakan pasukan Diponegoro semakin meluas ke daerah Banyumas, Kedu, Pekalongan, Semarang dan Rembang. Lalu, menyebar ke arah timur hingga ke Madiun, Magetan, lalu Kediri dan sekitarnya.

Perang yang dimulai oleh Pangeran Diponegoro itu sudah membuat pergerakan kekuatan di seluruh wilayah Jawa. Karena hal itulah, Perang Diponegoro sering dikenal dengan nama Perang Jawa. Nah, sekarang kamu sudah tahu tentang asal mula nama perang Jawa. Tentunya hal itu tercetus karena melibatkan seluruh wilayah Jawa. Semangat yang ditunjukkan oleh Pangeran Diponegoro dan para rakyatnya itu membuat kita terinspirasi dan sudah seharusnya meniru apa yang sudah mereka lakukan untuk negara. Sebagai generasi muda, itu hal yang penting kan? (mdk/iwe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Rajin Tirakat Mendekatkan Diri pada Tuhan, Ini Kisah di Balik Pangeran Diponegoro Tak Mempan Ditembak Musuh
Rajin Tirakat Mendekatkan Diri pada Tuhan, Ini Kisah di Balik Pangeran Diponegoro Tak Mempan Ditembak Musuh

Keberanian Pangeran Diponegoro membuat penjajah berang. Mereka mencoba membunuh Pangeran Diponegoro tapi selalu gagal.

Baca Selengkapnya
Peristiwa 8 Januari: Meninggalnya Pangeran Diponegoro pada Usia 74 Tahun di Makassar
Peristiwa 8 Januari: Meninggalnya Pangeran Diponegoro pada Usia 74 Tahun di Makassar

Pangeran Diponegoro wafat pada tanggal 8 Januari 1855 di Makassar, Sulawesi.

Baca Selengkapnya
Raja-raja Mataram Islam dan Tahunnya, Tambah Wawasan Sejarah
Raja-raja Mataram Islam dan Tahunnya, Tambah Wawasan Sejarah

Kerajaan Mataram Islam adalah salah satu kerajaan terbesar yang pernah berdiri di Pulau Jawa, Indonesia.

Baca Selengkapnya
Cerita Tentang Keajaiban Doa Sunan Prapen, yang Memunculkan Ribuan Tawon dan Membuat Pasukan Majapahit Panik
Cerita Tentang Keajaiban Doa Sunan Prapen, yang Memunculkan Ribuan Tawon dan Membuat Pasukan Majapahit Panik

Sunan Prapen merupakan keturunan Sunan Giri yang diyakini merupakan waliyullah yang memiliki karomah

Baca Selengkapnya
Potret Kehidupan di Probolinggo pada Zaman Kerajaan, Perbatasan Dua Kerajaan Besar yang Jadi Lokasi Perang Saudara
Potret Kehidupan di Probolinggo pada Zaman Kerajaan, Perbatasan Dua Kerajaan Besar yang Jadi Lokasi Perang Saudara

Seiring perkembangan politik kenegaraan/kekuasaan pada zaman Kerajaan Majapahit, pemerintahan di Banger mengalami perubahan.

Baca Selengkapnya
Prajurit Pangeran Diponegoro Iseng Ciptakan Tari dari Gerakan Perang, Kini Jadi Kesenian Legendaris
Prajurit Pangeran Diponegoro Iseng Ciptakan Tari dari Gerakan Perang, Kini Jadi Kesenian Legendaris

Dua prajurit Pangeran Diponegoro iseng ciptakan tari dari gerakan perang, ujung-ujungnya jadi terkenal.

Baca Selengkapnya
Kisah Perjalanan Akbar Sunan Pakubuwono X di Masa Penjajahan, Bentuk Perlawanan pada Pemerintahan Belanda
Kisah Perjalanan Akbar Sunan Pakubuwono X di Masa Penjajahan, Bentuk Perlawanan pada Pemerintahan Belanda

Pada saat berkuasa di Kasunanan Surakarta, Pakubuwono X kerap melakukan kunjungan ke berbagai daerah.

Baca Selengkapnya
Tempat ini Jadi Saksi Bisu Pangeran Diponegoro Ditangkap Belanda, Ada Kursi dengan Bekas Tancapan Kuku
Tempat ini Jadi Saksi Bisu Pangeran Diponegoro Ditangkap Belanda, Ada Kursi dengan Bekas Tancapan Kuku

Simak cerita di balik tempat bersejarah dan saksi bisu ditangkapnya Pangeran Diponegoro.

Baca Selengkapnya
Sejarah Kirab Tedhak Loji, Unjuk Kewibawaan Raja Tanah Jawa Terhadap Rezim Kolonial
Sejarah Kirab Tedhak Loji, Unjuk Kewibawaan Raja Tanah Jawa Terhadap Rezim Kolonial

Kirab ini selalu berlangsung megah yang mengisyaratkan tingginya wibawa raja tanah Jawa.

Baca Selengkapnya
Kisah di Balik Kabupaten Situbondo yang Kini Berusia 206 Tahun, Ada Pangeran Ditolak Orang Tua Pujaan Hatinya
Kisah di Balik Kabupaten Situbondo yang Kini Berusia 206 Tahun, Ada Pangeran Ditolak Orang Tua Pujaan Hatinya

Kabupaten Situbondo resmi berusia 206 tahun. Sejarah kabupaten ini lekat dengan kisah penolakan cinta.

Baca Selengkapnya
Ada Peran Besar Kiai, Begini Awal Mula Banten Disebut Tanah Jawara
Ada Peran Besar Kiai, Begini Awal Mula Banten Disebut Tanah Jawara

Para jawara berada di bawah komando para ulama dan kiai yang saat itu menjadi sumber kekuatan sosial dan spiritual di Banten.

Baca Selengkapnya
Mengenal Suku Kalang di Era Kerajaan Jawa Kuno, Keturunannya Punya Jasa Besar buat NKRI
Mengenal Suku Kalang di Era Kerajaan Jawa Kuno, Keturunannya Punya Jasa Besar buat NKRI

Mengenal suku Kalang di Yogyakarta yang berjasa bagi NKRI.

Baca Selengkapnya