Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kebakaran Hutan Gunung Lawu Meluas hingga Jawa Tengah

Kebakaran Hutan Gunung Lawu  Meluas hingga Jawa Tengah<br>

Kebakaran Hutan Gunung Lawu Meluas hingga Jawa Tengah

Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) Gunung Lawu, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, terus meluas hingga 1.100 hektare. Kebakaran itu meluas dari Kabupaten Magetan hingga Karanganyar, Jawa Tengah.

"Pemerintah Jateng harus mewaspadai karena karhutla Gunung Lawu meluas ke Magetan mengarah ke Jateng," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jatim Gatot Soebroto, Selasa (3/10).

Ia menyebut, kebakaran di Gunung Lawu saat ini sudah mencakup total area 1.100 hektare lebih. Untuk itu, pihaknya akan koordinasi dengan BPBD Jateng untuk melakukan pemadaman bersama.

"Pemadaman juga bakal dilakukan melalui udara menggunakan metode water bombing. Kita saat ini masih melihat situasi untuk keamanannya," katanya.

Sejumlah persiapan untuk water bombing pun mulai dilakukan Selasa ini. Mulai dari survei lokasi pendaratan helikopter, lokasi pengambilan air di Telaga Sarangan hingga menentukan titik lokasi karhutla yang jadi target pemadaman.

"Sehingga pada saat heli nanti beroperasi bisa lebih efektif," ujarnya.

Sejumlah persiapan untuk water bombing pun mulai dilakukan Selasa ini. Mulai dari survei lokasi pendaratan helikopter, lokasi pengambilan air di Telaga Sarangan hingga menentukan titik lokasi karhutla yang jadi target pemadaman.<br>
Kebakaran Hutan Gunung Lawu  Meluas hingga Jawa Tengah

Sejak karhutla mulai melanda Gunung Lawu, tim gabungan juga sudah melakukan pemadaman, salah satunya menerjunkan tim pemadam jalur darat. Namun, kata dia, petugas di lapangan mengalami sejumlah kendala, seperti medan yang curam dan angin yang kencang.

"Untuk sekarang ini, tim jalur darat difokuskan untuk membuat petak ilalar atau sekat yang terbuat dari bebatuan untuk mencegah kebakaran merambat. Agar kebakaran tidak melebar ke mana-mana nantinya."

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jatim Gatot Soebroto,

Kebakaran Hutan Gunung Lawu  Meluas hingga Jawa Tengah

Sementara helikopter BNPB dijadwalkan mulai hari ini melakukan pemadaman kebakaran hutan atau water bombing di wilayah Gunung Lawu Jawa Timur.

Jenis helikopter yang diterjunkan sama dengan jenis helikopter yang melakukan water bombing kebakaran di Gunung Arjuno beberapa waktu lalu.<br>

Jenis helikopter yang diterjunkan sama dengan jenis helikopter yang melakukan water bombing kebakaran di Gunung Arjuno beberapa waktu lalu.

"Jenisnya sama dengan yang dipakai di Arjuno," kata Gatot.

Jenis helikopter dimaksud adalah helikopter tipe AS350B3e dengan nomer lambung PK-DAP. Helikopter tersebut mampu membawa 1.000 liter air. Sementara air akan diambil dari Telaga Sarangan.

"Airnya dari Telaga Sarangan yang tidak jauh dari Gunung Lawu," ujarnya.

Jenis helikopter dimaksud adalah helikopter tipe AS350B3e dengan nomer lambung PK-DAP. Helikopter tersebut mampu membawa 1.000 liter air. Sementara air akan diambil dari Telaga Sarangan.<br>

Diketahui, kebakaran hutan di wilayah Gunung Lawu Jawa Timur meluas hingga ke wilayah Kabupaten Ngawi, Kabupaten Magetan, dan sebagian Karanganyar Jawa Tengah.

Meluasnya api menurut dia karena angin di wilayah ketinggian bertiup sangat kencang, serta kondisi medan yang curam sehingga tidak mudah untuk dijangkau.

Hutan Pinus Gunung Selendang 2,5 Hektare di Lumajang Terbakar
Hutan Pinus Gunung Selendang 2,5 Hektare di Lumajang Terbakar

Butuh hampir waktu sekitar 5 jam, api yang membakar kawasan hutan tersebut sudah bisa dikendalikan.

Baca Selengkapnya
Sebabkan Kebakaran Hutan di Lereng Gunung Ijen, Pria Bondowoso Ditangkap
Sebabkan Kebakaran Hutan di Lereng Gunung Ijen, Pria Bondowoso Ditangkap

Pelaku membakar hutan untuk membuka lahan pertanian. Namun api tak terkendali hingga merambat ke areal dengan luas sekitar 0,5 hektare.

Baca Selengkapnya
Api Padam, Luasan Hutan dan Lahan yang Terbakar di Gunung Agung Capai 715 Hektare
Api Padam, Luasan Hutan dan Lahan yang Terbakar di Gunung Agung Capai 715 Hektare

Wilayah lereng yang paling banyak terbakar di Kecamatan Kubu, Karangasem Bali, dan untuk di Kecamatan Abang

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kebakaran Gunung Penanggungan Hanguskan 80 Hektare Padang Savana
Kebakaran Gunung Penanggungan Hanguskan 80 Hektare Padang Savana

Kebakaran menyebabkan akses pendakian menuju puncak Gunung Penanggungan ditutup total untuk sementara waktu.

Baca Selengkapnya
Kebakaran Lereng Gunung Agung Meluas hingga 80 Hektare, Kawasan yang Terbakar Bertambah
Kebakaran Lereng Gunung Agung Meluas hingga 80 Hektare, Kawasan yang Terbakar Bertambah

Petugas kesulitan melakukan pemadaman, lokasi yang terjal dan kencangnya embusan angin.

Baca Selengkapnya
TPA Sarimukti Kembali Kebakaran, 1 Unit Beko Terbakar dan Warga Berhamburan Hindari Asap
TPA Sarimukti Kembali Kebakaran, 1 Unit Beko Terbakar dan Warga Berhamburan Hindari Asap

Dampak dari kebakaran TPA tersebut, warga di Desa Sarimukti, RW 13, 15, 2, 3, 4, dan RW 5 berhamburan keluar rumah.

Baca Selengkapnya
25 Tahun Tak Dihuni, Begini Penampakan Rumah Milik Kapten Kapal Pesiar di Jakarta Barat
25 Tahun Tak Dihuni, Begini Penampakan Rumah Milik Kapten Kapal Pesiar di Jakarta Barat

Mulai dari area luar hingga dalam, rumah tersebut terlihat sangat berantakan.

Baca Selengkapnya
Kebakaran Hutan Muncul di Lereng Gunung Semeru
Kebakaran Hutan Muncul di Lereng Gunung Semeru

Asap terpantau dari lereng Gunung Semeru. Diduga akibat kelalaian warga dan cuaca kering.

Baca Selengkapnya
Geger Piton Raksasa Penunggu Kebun Pak Kades di Sulawesi, Tak Dikasih Ampun Warga Usai Ditangkap
Geger Piton Raksasa Penunggu Kebun Pak Kades di Sulawesi, Tak Dikasih Ampun Warga Usai Ditangkap

Penemuan piton sepanjang 7 meter tersebut baru pertama kali terjadi di kampung mereka.

Baca Selengkapnya