Mau Ikut Kampanye Ganjar-Mahfud, Ahok Pilih Mundur dari Komisaris Utama Pertamina
Ahok memutuskan mundur dari Komisaris Utama Pertamina untuk kampanye Ganjar
Mau Ikut Kampanye Ganjar-Mahfud, Ahok Pilih Mundur dari Komisaris Utama Pertamina
Kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Basuki Tjahaja Purnama mengundurkan diri sebagai Komisaris Utama PT Pertamina. Kabar tersebut disampaikan pria yang akrab disapa Ahok itu dalam unggahan di akun Instagram miliknya.
"Unggahan ini merupakan bukti tanda terima Surat Pengunduran Diri saya sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) yang saya serahkan hari ini, 2 Februari 2024," tulis Ahok dalam unggahan. Dikutip merdeka.com pada pukul 18.57 WIB.
Ahok menuturkan, keputusannya mengundurkan diri bertujuan untuk berkampanye memenangkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
"Dengan ini, saya menyatakan mendukung serta akan ikut mengkampanyekan pasangan calon presiden Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Hal ini agar tidak ada lagi kebingungan terkait arah politik saya," terangnya.
Ada dua surat turut diunggah Ahok di akun Instagramnya tersebut. Lembar pertama merupakan tanda penyerahan surat pengunduran diri dan laporan pertanggungjawaban sebagai komisaris utama PT Pertamina (Persero) kepada Menteri BUMN selaku pemegang saham.
Lembar ini dibubuhi tanda tangan oleh Sekretaris Dewan Komisaris Priska Sufhana dan penerima dari Kementerian BUMN Yuli.
Sedangkan di lembar kedua berisi surat yang ditujukan dari komisaris utama kepada sekretaris dewan komisaris. Dalam lembar ini, dibubuhi tanda tangan Ahok.
"Merdeka! Merdeka! Merdeka!," tulis Ahok di akhir caption unggahannya.