Situs Pulau Basing, Peninggalan Benteng Masa Lampau yang Kini Jadi Ikon Wisata di Kepulauan Riau
Di pulau ini terdapat peninggalan sejarah berupa benteng-benteng yang menambah daya tarik pengunjung untuk datang.
Di pulau ini terdapat peninggalan sejarah berupa benteng-benteng yang menambah daya tarik pengunjung untuk datang.
Situs Pulau Basing, Peninggalan Benteng Masa Lampau yang Kini Jadi Ikon Wisata di Kepulauan Riau
Keberadaan berbagai cagar budaya di Indonesia berpotensi besar untuk menjadi objek wisata sejarah yang menarik.
Ketika sedang berkunjung ke Kepulauan Riau, jangan lupa untuk mampir sejenak di Pulau Basing yang terletak di Kelurahan Dompak, Kecamatan Bukit Bestari. Pulau ini memiliki panjang sekitar 750 meter dan lebar 440 meter. (Foto: tanjungpinangkota.go.id)
-
Dimana Benteng Barus berada? Benteng ini sekarang berdiri dekat dengan pusat aktivitas warga setempat, salah satunya Pasar Barus.
-
Dimana letak benteng kuno itu? Khaybar berada di bagian barat Arab Saudi.
-
Benteng Barus disebut apa? Di Kecamatan Barus, Kabupaten Tapanuli Tengah, terdapat sebuah benteng peninggalan Belanda yang bernama Redoute te Baros.
-
Dimana letak Pulau Beras Basah? Pulau ini terletak di Selat Makassar, Bontang, Kalimantan Timur. Maka untuk menuju ke sana, kamu membutuhkan waktu yang cukup lama sekitar tiga jam dengan kendaraan.
-
Di mana benteng tertua di dunia ditemukan? Kelompok ahli arkeologi dari Universitas Freie Berlin, Jerman bersama tim internasional berhasil menemukan pemukiman prasejarah yang dibentengi di wilayah terpencil Siberia.
-
Dimana Museum Benteng Heritage berada? Terdapat banyak jejak masa silam komunitas masyarakat Cina Benteng yang dipelihara, salah satunya adalah produk kecap tertua di Indonesia.
Di pulau ini pengunjung akan disuguhkan dengan pengalaman bervakansi yang tidak terlupakan, karena tempat ini memiliki keindahan alam yang begitu menakjubkan. Untuk mencapai pulau tersebut cukup menempuh waktu 5 menit menggunakan perahu dari Pantai Tanjung Siambang.
Selain itu, di pulau ini terdapat peninggalan sejarah berupa benteng-benteng yang menambah daya tarik pengunjung untuk datang. Simak keindahan dari situs Pulau Basing yang dirangkum merdeka.com dari berbagai sumber berikut ini.
Nilai Sejarah Tinggi
Dikutip dari situs kebudayaan.kemdikbud.go.id, Pulau Basing memiliki peninggalan sejarah yang terpendam. Namun, dari berbagai arsip sejarah, kata "Pulau Basing" sendiri sangat jarang dijumpai dan sangat minim sumber primernya.
Dalam situs Pulau Basing terdapat peninggalan bangunan berupa benteng pertahanan. Uniknya, benteng ini tidak dilengkapi dengan meriam seperti benteng lainnya yang berfungsi untuk menjaga garis pertahanan suatu wilayah.
Dari segi bangunan, benteng ini sudah menggunakan struktur batu bata yang diyakini sudah ada sejak abad ke-19. Di benteng tersebut ada struktur yang bertingkat, ada sumur serta tembok untuk menahan gelombang air laut.
Bukan Benteng Pertahanan Perang
Mungkin kebanyakan orang akan berpikir jika benteng berfungsi sebagai barisan pertahanan ketika musuh datang menyerang. Tetapi, benteng yang berada di Pulau Basing ini berbeda dari yang lain.
Dikutip dari berbagai sumber, benteng ini kemungkinan besar digunakan untuk bersantai maupun rekreasi di kalangan keluarga sultan. Hal ini terlihat dari struktur bangunan seperti penahan gelombang air laut.
Versi lainnya menyebutkan jika benteng ini digunakan sebagai tempat beristirahat para pelayar dari Penyengat menuju Lingga.
Penemuan lainnya yang ada di benteng ini adalah beberapa pecahan botol minuman dan juga permukaan tanah yang datar.
Sehingga bisa dikatakan jika benteng di Situs Pulau Basing ini bukanlah murni benteng pertahanan ketika berperang, melainkan untuk tempat beristirahat dan bersenang-senang. (Foto: kebudayaan.kemdikbud.go.id
Potensi Pariwisata
Selain wilayah dengan cagar budaya yang bernilai sejarah tinggi, Pulau Basing sendiri juga menjadi salah satu potensi objek wisata baru di Kepulauan Riau.
Pengunjung pun disambut dengan indahnya pemandangan alam beserta dengan suasana pulau yang begitu tenang dan khidmat. Bagi pengunjung yang hobi trekking, sepertinya bisa dilakukan di pulau ini sembari melihat dari dekat benteng bersejarah tersebut.