Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ilmuwan Sebut Nenek Moyang T-Rex Ternyata Mungil, Tak Sampai 1 Meter!

Ilmuwan Sebut Nenek Moyang T-Rex Ternyata Mungil, Tak Sampai 1 Meter! Suskityrannus hazelae. ©2019 sciencenews.com

Merdeka.com - Lebih dari dua dekade yang lalu, ahli paleontologi menemukan dua buah fosil tengkorak dari spesies dinosaurus misterius di New Mexico.

Makhluk ini diperkirakan hidup 92 juta tahun lalu dan merepresentasikan Tyrannosaurus raksasa yang kita kenal, dan hidup antara 80 hingga 66 juta tahun yang lalu.

Yang menarik perhatian, ternyata tengkorak yang disebut 'nenek moyang' T-Rex ini berukuran sangat kecil dan tingginya hanya sepinggul, demikian seperti dilansir dari Science News via Tekno Liputan6.com.

Sterling Nesbitt, ahli paleontologi asal Virginia Tech di Blacksburg menyatakan, awalnya tim paleontologis mengira bahwa itu adalah fosil Velociraptor.

Para paleontologis saat itu tidak mempunyai banyak tulang belulang dinosaurus pemakan daging sebagai perbandingan.

Sekarang, penelitian fosil ini sudah mendapat pencerahan, dan fosil ini dianggap sebagai nenek moyang T-Rex.

Analisis menunjukkan kalau fosil ini bernama Suskityrannus hazelae. T-Rex mungil ini punya paruh bebek dan spesimen fosilnya pertama kali ditemukan di Zuni Basin, New Mexico pada 1997 dan 1998.

Dengan tinggi hanya sekitar 91 sentimeter dan panjang 2,7 meter dari ujung kepala hingga ujung ekor. Bobotnya diperkirakan hanya sekitar 20 hingga 41 kilogram. Jika dibandingkan dengan bobot T-Rex yang mencapai angka 9 ton, tentu Suskityrannus berukuran sangat kecil.

Suskityrannus hidup jutaan tahun sebelum T-Rex dan diyakini sebagai salah satu wujud evolusi T-Rex sebelum menjadi raksasa.

"Suskityrannus memberi kita gambaran mengenai evolusi T-Rex yang kita kenal sebelum mereka mendominasi planet pada zamannya," ungkap Nesbitt.

Sumber: Tekno Liputan6.comReporter: Athika Rahma

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ahli Sebut Bahwa Nanotyrannus adalah Spesies Berbeda dari Tyrannosaurus Kecil
Ahli Sebut Bahwa Nanotyrannus adalah Spesies Berbeda dari Tyrannosaurus Kecil

Ahli paleontologi dari Universitas Bath dan Universitas Chicago menemukan bahwa Nanotyrannus lancensis, sebelumnya dianggap sebagai Tyrannosaurus bertubuh kecil

Baca Selengkapnya
Ilmuwan Pecahkan Misteri Spesies Manusia Purba di Indonesia, Temukan Tulang Tangan Manusia 'Hobbit' di Flores yang Hidup 700.000 Tahun Lalu
Ilmuwan Pecahkan Misteri Spesies Manusia Purba di Indonesia, Temukan Tulang Tangan Manusia 'Hobbit' di Flores yang Hidup 700.000 Tahun Lalu

Spesies manusia 'hobbit' ini tingginya hanya 100 cm.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Fosil Manusia 'Hobbit' Purba Berusia 700.000 Tahun yang Ditemukan di Flores
FOTO: Penampakan Fosil Manusia 'Hobbit' Purba Berusia 700.000 Tahun yang Ditemukan di Flores

Penemuan ini mengungkap misteri asal usul spesies yang dijuluki 'The Hobbit'.

Baca Selengkapnya
Ukuran T-Rex Diduga Jauh Lebih Besar dari Fosil yang Ditemukan Saat ini, Begini Kata Ilmuwan
Ukuran T-Rex Diduga Jauh Lebih Besar dari Fosil yang Ditemukan Saat ini, Begini Kata Ilmuwan

Ilmuwan menemukan dugaan ukuran T-Rex jauh lebih besar dari ukuran fosil yang ditemukan sampai saat ini.

Baca Selengkapnya
Spesies Baru Dinosaurus Ditemukan di Asia Tenggara, Tulangnya Lengkap dan Ukurannya Mirip Anjing
Spesies Baru Dinosaurus Ditemukan di Asia Tenggara, Tulangnya Lengkap dan Ukurannya Mirip Anjing

Peneliti Thailand menemukan spesies baru dinosaurus dengan fosil paling lengkap di Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya
Dinosaurus Sebesar Kucing Pernah Hidup 100 Juta Tahun Lalu, Ilmuwan Temukan Jejak Kaki Mungilnya
Dinosaurus Sebesar Kucing Pernah Hidup 100 Juta Tahun Lalu, Ilmuwan Temukan Jejak Kaki Mungilnya

Dinosaurus tidak hanya berukuran raksasa, tapi ada juga yang mungil seperti kucing.

Baca Selengkapnya
Dinosaurus Lokiceratops yang Baru Ditemukan Memiliki Tanduk Unik
Dinosaurus Lokiceratops yang Baru Ditemukan Memiliki Tanduk Unik

Lokiceratops diperkirakan memiliki panjang sekitar 6,7 meter (22 kaki) dengan tengkorak sepanjang lebih dari 2 meter.

Baca Selengkapnya
Ilmuwan Ungkap Fakta Baru Tentang Penemuan Kerangka Manusia Raksasa di Ekuador
Ilmuwan Ungkap Fakta Baru Tentang Penemuan Kerangka Manusia Raksasa di Ekuador

Pada abad ke-21 ini, teori konspirasi tentang "ras raksasa yang telah lama hilang" masih tetap berkembang.

Baca Selengkapnya
Subspesies Baru Dinosaurus Ditemukan di Amerika, Lebih Tua dari Predator T-Rex
Subspesies Baru Dinosaurus Ditemukan di Amerika, Lebih Tua dari Predator T-Rex

Subspesies baru ini hidup jutaan tahun sebelum T-rex muncul di Amerika Utara.

Baca Selengkapnya
Arkeolog Dikejutkan dengan Penemuan Fosil Dinosaurus Bertangan Mungil
Arkeolog Dikejutkan dengan Penemuan Fosil Dinosaurus Bertangan Mungil

Arkeolog Dikejutkan dengan Penemuan Fosil Dinosaurus Bertangan Mungil

Baca Selengkapnya
Jejak Kaki Misterius Berusia 3,1 Miliar Tahun Ditemukan di China, Diduga Milik Raksasa yang Pernah Menghuni Bumi
Jejak Kaki Misterius Berusia 3,1 Miliar Tahun Ditemukan di China, Diduga Milik Raksasa yang Pernah Menghuni Bumi

Penemuan jejak kaki raksasa ini menghebohkan warga desa Pingyan, provinsi Guizhou, China.

Baca Selengkapnya
Fosil Hewan Laut Tertua Ditemukan di China, Hidup 248 Juta Tahun Lalu, Begini Bentuknya
Fosil Hewan Laut Tertua Ditemukan di China, Hidup 248 Juta Tahun Lalu, Begini Bentuknya

Fosil ini ditemukan di Fauna Nanzhang-Yuan'an di Provinsi Hubei, China.

Baca Selengkapnya