Cermin Perunggu Ditemukan dalam Makam Berusia 2.300 Tahun, Diyakini Milik PSK Yunani
Cermin ini diyakini milik seorang PSK kelas atas Yunani.
Cermin Perunggu Ditemukan dalam Makam Berusia 2.300 Tahun, Diyakini Milik PSK Yunani
Sebuah cermin perunggu dalam kondisi yang masih sangat awet ditemukan bersama kerangka seorang perempuan muda di Yerusalem. Penemuan ini diumumkan Badan Kepurbakalaan Israel (IAA) pada Rabu.
Perempuan muda tersebut diyakini orang Yunani, yang bekerja sebagai PSK (pekerja seks komersial). Cermin ini ditemukan di sebuah gua makam berasal dari abad keempat atau ketiga SM.
Sumber: Greek Reporter
Cermin ini membuat para peneliti berkesimpulan bahwa kerangka tersebut kemungkinan seorang PSK atau hetairai dalam bahasa Yunani, seperti dilaporkan Times of Israel.
-
Apa yang ditemukan oleh para arkeolog di kota kuno di Palaiokastro, Yunani? Arkeolog menemukan sebuah kota kuno di Palaiokastro, Serres, Yunani. Menurut laporan Greek Reporter, kota ini berdiri pada abad keenam SM dan eksis sampai abad keenam Masehi.
-
Apa yang ditemukan arkeolog di Yerusalem? Arkeolog yang tengah melakukan penggalian di Yerusalem mengungkapkan sebuah temuan menarik berupa jaringan saluran kuno yang berasal dari zaman Raja Yoas dan Amazia, sekitar 2.800 tahun lalu.
-
Apa yang ditemukan oleh arkeolog di Yerusalem? Arkeolog dari Badan Kepurbakalaan Israel (IAA) menemukan gagang guci bertuliskan nama "Menahem" dalam aksara Ibrani, saat penggalian di lingkungan Ras el-‘Amud, Yerusalem yang diduduki.
-
Apa benda kuno yang ditemukan arkeolog di dekat Beersheba? Arkeolog menemukan bejana unik berusia 6.000 tahun saat melakukan penggalian di dekat Beersheba, wilayah yang diklaim oleh Israel.
-
Bagaimana bentuk barbel zaman Yunani Kuno? Batu-batu yang digunakan merupakan batuan berbahan batupasir mereh berbentuk balok yang diukir dua lekukan ke dalam. Lekukan ini dibuat supaya membentuk pegangan sehinggga dapat dugunakan sebagai pemberat bebas.
Foto: Yoli Schwartz/Israel Antiquities Authority (IAA)
"Kualitas produksi cermin itu sangat bagus yang terawetkan dalam kondisi sangat baik, dan kelihatannya seperti baru dibuat kemarin."
Liat Oz, direktur penggalian IAA.
Sumber: Greek Reporter
"Cermin perunggu seperti yang ditemukan ini dianggap barang mewah yang mahal, dan ini bisa jadi milik perempuan Yunani dalam dua hal; sebagai mas kawin menjelang pernikahan, atau sebagai hadiah yang diberikan seorang pria ke hetairai mereka," jelas para peneliti.
Sumber: Greek Reporter
Kerangka ini menurut Dr Guy Stiebel dari Departemen Arkeologi dan Timur Dekat Kuno di Universitas Tel Aviv adalah perempuan yang bekerja sebagai PSK dan menjadi bukti paling awal di Israel terkait kremasi atau penguburan di zaman Helenistik.
Foto: Yoli Schwartz/Israel Antiquities Authority (IAA)
- Istana Terpendam Berusia 700 Tahun Ditemukan di Ladang Petani Tuban, Bak Surga Dunia
- Genap Berusia 4 Tahun, Ini Potret Terbaru Mika Putra Bungsu Sandra Dewi yang Ganteng & Mirip Banget Sang Papa
- Siswa SMA Temukan Cermin Anti-Sihir Berusia 1500 Tahun, Begini Cara Kerjanya
- Ada Pesan Menyeramkan di Batu Nisan Berusia 1800 Tahun, Diduga Ditulis dengan Darah, Begini Bunyinya
Arkeolog mengatakan, penjelasan paling mungkin adalah makam itu milik PSK yang bepergian dengan pejabat senior selama penaklukan Alexander yang Agung atau perang setelah penaklukan tersebut, seperti dilaporkan Times of Israel.
Sumber: Greek Reporter
Dua Versi PSK
Di masa Yunani kuno, ada dua versi prostitusi; hetairai atau PSK kelas atas, dan pornai atau PSK kelas bawah dan budak yang sebagian besar bekerja di rumah-rumah bordil dan mangkal di pojokan jalan.
Hetairai biasanya orang yang berpendidikan dan pintar sehingga mereka bisa terlibat diskusi dengan pelanggan mereka. Salah satu PSK kelas atas yang terkenal di Yunani kuno adalah Phyrne.
Pada masa itu, pekerjaan PSK ini dijalani tidak hanya oleh perempuan, tapi juga laki-laki.
Sumber: Greek Reporter