Aneh, artis ini tidur dengan mata terbuka!
Penyanyi operasi ini tak bisa menutup matanya ketika tidur. Apa alasannya?
Katherine Jenkins, seorang penyanyi opera mengungkap kebiasaan uniknya, yaitu tidur dengan mata terbuka. Katherine adalah salah satu orang yang memiliki kelainan medis bernama Nocturnal Lagophthalmos. Ketika tidur, Katherine tak bisa menutup matanya secara sempurna, seperti orang kebanyakan.
Katherine adalah salah satu dari 10 persen penduduk dunia yang memiliki kelainan ini. Dia mengaku tak bisa menutup matanya ketika tidur sejak dia masih kecil, seperti dilansir oleh Huffington Post (30/10).
-
Apa itu penyakit langka? Penyakit langka adalah penyakit yang jumlah penderitanya sangat sedikit, yaitu kurang dari lima orang dari 100.000 orang penduduk. Ada banyak jenis penyakit langka yang telah diidentifikasi, yang sebagian besar bersifat genetik, kronis, dan mengancam jiwa.
-
Apa itu penyakit lambung? Penyakit lambung merupakan masalah kesehatan yang umum terjadi di masyarakat, memengaruhi kualitas hidup dan kesejahteraan banyak individu.
-
Kapan wabah penyakit pernapasan ini terjadi? Dalam beberapa hari terakhir, China dihantui lonjakan penyakit pernapasan misterius di kalangan anak-anak di sepanjang wilayah utara, menciptakan kekhawatiran di kalangan masyarakat.
-
Bagaimana kebisingan lalu lintas berdampak pada kesuburan wanita? Penelitian sebelumnya telah menunjukkan bahwa kebisingan dapat meningkatkan kadar hormon stres, yang pada gilirannya dapat memengaruhi kemampuan tubuh untuk berovulasi dan mempertahankan kehamilan.
-
Kenapa Pemilu penting? Pemilu merupakan sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat untuk memilih Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Anggota Dewan Perwakilan Daerah, Presiden dan Wakil Presiden serta Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.
-
Kenapa sabun muka khusus jerawat penting? Wajah berminyak dan kotor bisa meningkatkan risiko jerawat karena penumpukan kotoran dan penyumbatan pori-pori.
"Mataku tidak bisa menutup sepenuhnya, setidaknya mataku hanya menutup setengah. Ketika aku tertidur, aku terlihat seperti masih bangun. Aku juga jarang sekali bermimpi," ungkapnya.
Katherine juga menjelaskan bahwa ibunya sering menanyainya apakah dia sedang tertidur atau terbangun. Karena kelainan yang dimilikinya, bahkan orang di sekitarnya juga tak bisa membedakan ketika artis ini sedang terbangun atau tertidur.
Hingga saat ini Nocturnal Lagophthalmos masih belum banyak diketahui. Tak jelas apakah kelainan ini merupakan infeksi, kelainan genetik, trauma, atau akibat dari penyakit stroke.
Orang yang terkena kelainan ini biasanya lebih mudah mengalami rabun dan infeksi mata. Hal ini karena mata mereka lebih jarang terkena cairan alami mata, sehingga bakteri dan debu lebih mudah menempel pada bola mata mereka.