Bayi dipijat, bikin sehat atau malah bahaya?
Sebenarnya tidak ada ketentuan yang menyebutkan bayi harus dipijat. Namun tindakan ini bisa mempererat hubunganmu dengan buah hati. Sehingga tidak ada salahnya jika kamu melakukannya.
Tubuh bayi terasa begitu lembut nan lemah. Sehingga kamu perlu ekstra hati-hati ketika menyentuhnya entah saat memandikan, menggendong, atau bahkan membelainya.
Lalu bagaimana dengan sebuah pijatan? Amankah bayi dipijat? Dan seberapa pentingnya sebuah pijatan untuk bayi?
Dilansir dari boldsky.com, pijatan untuk bayi ternyata bukanlah sebuah keharusan. Meski banyak mitos yang mengatakan bahwa pijatan akan membantu dalam perkembangan tulang, melancarkan sirkulasi darah, atau membentuk tubuh bayi, namun sejauh ini belum ada bukti kuat tentang hal tersebut.
"Pijatan untuk bayi sebenarnya memiliki manfaat untuk mempererat hubungan orang tua dan anak. Sementara bagi bayi, pijatan akan membuatnya merasa nyaman dan aman sehingga tidur pun bisa nyenyak," jelas penelitian ini.
"Meski aman, tetap saja kamu harus memperlakukan bayi dengan aman dan steril. Sebelum memijat atau menyentuhnya, jangan lupa untuk mencuci tangan. Kemudian pijatlah dengan lembut. Penggunaan minyak aromaterapi malah tidak disarankan. Sebaiknya gunakan baby oil biasa untuk menghindarkan reaksi alergi baik di kulit maupun pernapasan. Saat melakukannya, amati reaksi buah hati. Jika dia suka, maka lanjutkan. Namun berhentilah untuk melakukannya ketika buah hati menangis sebab bisa jadi kamu malah menyakitinya."
Baca juga:
5 Tanda ketika bayi terkena dehidrasi
Fakta baru, ternyata nutrisi ASI ditentukan oleh jenis kelamin bayi!
28 Hari pertama pasca kelahiran adalah penentu kecerdasan bayi
Bayi yang lahir prematur rentan terkena osteoporosis saat dewasa?
-
Mengapa penelitian ini penting untuk memahami perkembangan tubuh dan penyakit? Studi ini memberikan pemahaman lebih lanjut tentang proses perkembangan yang mendasari, yang dapat membantu dalam penelitian dan penanganan penyakit di masa depan.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Siapa yang melakukan penelitian mengenai keheningan? “Sejauh ini, sampai penelitian kami muncul, belum ada tes empiris utama untuk pertanyaan ini. Dan itulah yang ingin kami berikan,” kata Rui Zhe Goh, peneliti bidang Sains dan Filsafat dari Johns Hopkins University. Goh dan para profesornya mengerjakan ilusi sonik untuk memahami jika orang merasakan keheningan saat mereka memproses suara dari perspektif kognitif.
-
Apa manfaat pelukan bagi kesehatan fisik anak? Dalam konteks ini, Dr. Bruce D. Perry, seorang ahli neurosains anak, mengungkapkan, "Ketika anak merasa nyaman dan aman melalui kontak fisik seperti pelukan, produksi kortisol dalam tubuhnya akan berkurang, sehingga ia lebih mampu mengatasi stres dan mengembangkan kepercayaan diri yang kuat."
-
Bagaimana cara memastikan kesehatan dan perkembangan optimal bayi sebelum dan sesudah kelahiran? Penting untuk diingat bahwa perawatan prenatal yang baik dan konsultasi teratur dengan dokter kandungan adalah kunci untuk memastikan kesehatan dan perkembangan optimal bayi, baik sebelum maupun setelah kelahiran.
-
Di mana penelitian tentang hubungan antara teh dan sakit kepala dilakukan? Namun, hasil data yang dipublikasikan pada tahun sebelumnya dalam jurnal Scientific Reports menunjukkan bahwa tidak terdapat indikasi keterkaitan antara konsumsi teh dan risiko migrain pada populasi di Eropa.