Menenangkan Diri, Pria Ini Tinggal di Goa Selama 11 Tahun, Begini Potretnya
Pria paruh baya itu memilih hidup sendirian, jauh dari hiruk-pikuk manusia dan peradaban dunia.
Menenangkan Diri, Pria Ini Tinggal di Gua Selama 11 Tahun, Begini Potretnya
Di masa kini, rupanya ada beragam kehidupan yang tak banyak diketahui publik. Selayaknya pria bernama Haryono berikut ini.
Dia diketahui tinggal di gua selama belasan tahun. Di lokasi pun, ada beragam aktivitas yang dikerjakannya tanpa bantuan orang lain.
Seperti apa potret kehidupannya? Berikut ulasan selengkapnya, dilansir dari kanal YouTube Jejak Bang Ibra, Jumat (12/7).
Belasan Tahun di Gua
Pria bernama Haryono memiliki cerita menarik. Pria paruh baya itu memilih hidup sendirian, jauh dari hiruk-pikuk manusia dan peradaban dunia.
Haryono memilih hidup sebatang kara di dalam gua yang berlokasi di Kebumen, Jawa Tengah.
Terungkap, kehidupannya yang jauh dari banyak orang itu telah dilakoni Haryono selama 11 tahun.
-
Di mana Cara tinggal saat ini? Cara awalnya ditemukan di Mugnano di Napoli, Italia pada tahun 2013 saat razia pada sebuah rumah peternakan oleh polisi. Saat ditemukan, Cara baru berusia lima bulan. Polisi pun mengambil alih Cara dan kemudian segera dipindahkan ke Jerman hingga akhirnya ia tinggal di TIERART pada tahun 2015.
-
Di mana Baim sekarang? Tahun berganti, Baim ternyata memilih untuk meninggalkan Ibukota dan kembali ke kampung halamannya di Malang, Jawa Timur.
-
Kapan biksu tersebut hidup? Kerangka ini ditemukan di Khirbat El-Masani, Israel. Kerangka biksu kuno ini dimakamkan dalam sebuah kuburan dekat dua sel kecil yang tertutup di tengah gereja.
-
Apa yang terbakar di Kebagusan? Sebuah bangunan rumah dua tingkat yang berada di Jalan Kebagusan Raya, RT. 004, RW.04, Nomor 5, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
-
Di mana Kirab Kebo Bule biasanya berlangsung? Acara ini akan berlangsung di 2 lokasi yaitu pada Kraton Surakarta dan Puro Mangkunegaran.
-
Kapan paus raksasa itu hidup? Hasil uji karbon debu vulkanik di lokasi itu menyatakan paus itu berasal dari masa 39,8-37,84 juta tahun lalu , di periode Eosen.
"Ini kita sudah ketemu sama beliau yang tinggal di gua sekitar 11 tahun. Berapa tahun pak?" tanya sang pemilik video.
"Iya, 11 tahun," balasnya.
Haryono mengungkap memilih tinggal sendiri lantaran ingin menenangkan diri.
"Menenangkan diri di sini, karena jauh dari orang-orang," ungkapnya.
Sementara itu, sama halnya dengan tinggal di rumah pada umumnya, Haryono memiliki sudut-sudut gua yang difungsikan sebagai ruangan. Dia memiliki tempat tidur, dapur, hingga tempat menyimpan beragam kebutuhan pribadi.
Bedanya, Haryono mengemas setiap sudut gua tempat tinggalnya dengan cara sederhana.
Tempat tidurnya terbuat dari potongan bambu yang dirangkai dan menjulang ke atas, sebuah teknik perlindungan diri dari hewan buas yang mungkin bisa menjadi ancaman.
"Yang di atas ini kayaknya tempat tidurnya ini. Masya Allah, keren banget," terang sang pemilik video.
- Pria Paruh Baya Ini Nekat Hidup Sendiri di Tengah Hutan Banjarnegara, Kisahnya Curi Perhatian
- 10 Penyebab Pria Jadi Mandul, dari Gaya Hidup Buruk Hingga Usia
- Pria Ini Dulunya Pengawas Proyek hingga Koki Bergaji Besar, Pilih Pulang Kampung Bikin Terasi Khas Bojonegoro
- Heboh Pria Mandi & Tiduran di Tumpukan Beras, Bulog Buka Suara
Aktivitas Rutin
Kini lantaran telah terbiasa hidup sendiri, Haryono pun melakukan berbagai aktivitas seorang diri.
Termasuk dengan rutinitasnya yang kini menjadi petani, mengolah tanah di dekat gua tempat tinggalnya.
"Kemarin saya menanam singkong di sana, ubi, obat-obatan, ya jadi petani. Ke pasarnya seminggu sekali, ya tergantung kebutuhan," ceritanya.
Tuai Beragam Tanggapan
Terungkapnya kehidupan sebatang kara dan jauh dari peradaban dari sosok Haryono membuat publik ramai memberi tanggapan. Banyak dukungan, kekaguman, hingga beragam komentar lainnya yang disematkan.
"Indah banget, tenteram jauh dari duniawi. Cuma kalau saya pasti takut, terutama kalau malam," tulis akun @martinmawarditinechanel9942.
"Luar biasa pemberaninya pak Haryono, semoga sehat selalu," tulis akun @nurhidaya7415.
"Pasti rajin orangnya. Tempat sekitarnya bersih banget," tulis akun @PriYono-ty4rw.