Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Foto NASA Buktikan Bulan Pernah Terbelah Dua? Simak Faktanya

CEK FAKTA: Foto NASA Buktikan Bulan Pernah Terbelah Dua? Simak Faktanya Gerhana bulan. ©AFP PHOTO/Sonny Tumbelaka

Merdeka.com - Beredar foto yang diklaim diambil oleh NASA dan memperlihatkan satu sisi permukaan bulan. Terlihat garis panjang yang mirip sebuah jalan sempit di atas permukaan bulan. Foto itu diklaim membuktikan bahwa bulan pernah terbelah menjadi dua bagian.

Keterangan foto pada unggahan sebagai berikut:

"itu foto dari NASA bahwa bulan pernah terbelah....ini kehebatan Nabi Muhammad bisa membelah bulan.Jika kau cinta Nabi Muhammad kalian harus percaya NASA donk, jika kau tidak percaya NASA berarti tidak percaya adanya Nabi Muhammad."

cek fakta foto nasa buktikan bulan pernah terbelah dua simak faktanya

Penelusuran

Dilansir dari AFP Periksa Fakta, penelusuran menggunakan gambar terbalik di Google menemukan sumber asli foto tersebut memang ada di website Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) dan diunggah pada tahun 2002.

Menurut keterangan di situs web NASA, foto bulan yang diabadikan oleh kru Apollo 10 pada bulan Mei 1969 itu menunjukkan Rima Ariadaeus - salah satu rille atau parit pada permukaan bulan-.

Seperti dijelaskan NASA di sini, "rille seperti Rima Ariadaeus dipercaya merupakan patahan atau sesar yang terbentuk akibat aktivitas tektonik. Beberapa ilmuwan percaya rille yang berbentuk linear kemungkinan terjadi setelah benturan hebat, sementara ilmuwan lainnya percaya bahwa rille terbentuk akibat sistem tanggul dalam yang terjadi saat bulan masih aktif secara vulkanik.

"Para ilmuwan sepakat bahwa Rima Ariadaeus, yang panjang lintasannya sekitar 300 km (186,4 mil), adalah sistem sesar seperti yang biasa ditemukan di bumi."

NASA pernah menjawab klaim tersebut saat seorang pengguna internet menanyakannya di tahun 2010.

"Saat ini tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa bulan pernah terbelah menjadi dua (atau lebih) bagian kemudian tersambung kembali pada suatu waktu di masa lampau," tulis Brad Bailey, ilmuwan di Institut Ilmu Bulan NASA, pada saat itu.

Professor Paul Groot, astronomer di Universitas Radboud di Belanda, mengatakan: "'Garis 'belahan' yang terlihat di gambar bawah [di unggahan menyesatkan] memang ada di bulan, namun garis itu pastinya tidak membentang sepanjang lingkaran bulan."

"Garis tersebut kemungkinan berhubungan dengan benturan yang menyebabkan terbentuknya kawah Tycho, yang terletak di sisi kanan bawah garis itu jika dilihat pada orientasi gambar," Groot mengatakan kepada AFP melalui email.

Kesimpulan

Foto yang diklaim bahwa bulan pernah terbelah menjadi dua bagian adalah salah. Foto itu menunjukkan Rima Ariadaeus, yang menurut para ahli merupakan sistem sesar di bulan seperti yang biasa ditemukan di bumi.

NASA sebelumnya juga telah membantah klaim tersebut dan mengatakan tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa bulan pernah terbelah menjadi dua bagian atau lebih.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Referensi

https://periksafakta.afp.com/doc.afp.com.329Q6GR (mdk/lia)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dari Mana Asalnya Bulan? Ternyata Ini Penjelasan Menurut Ilmiah
Dari Mana Asalnya Bulan? Ternyata Ini Penjelasan Menurut Ilmiah

Keberadaan Bulan membuat langit tampak indah di malam hari. Namun tak banyak yang tahu dari mana asalnya Bulan. Begini ulasan singkatnya.

Baca Selengkapnya
Bulan Terbuat dari Apa? Ilmuwan Akhirnya Punya Jawabannya, Ternyata Mirip Bumi
Bulan Terbuat dari Apa? Ilmuwan Akhirnya Punya Jawabannya, Ternyata Mirip Bumi

Bulan Terbuat dari Apa? Ilmuwan Akhirnya Punya Jawabannya, Ternyata Mirip Bumi

Baca Selengkapnya
Apa yang Ada di Dalam Bulan? Ilmuwan Akhirnya Punya Jawabannya
Apa yang Ada di Dalam Bulan? Ilmuwan Akhirnya Punya Jawabannya

Para peneliti berhasil menjawab pertanyaan yang selama ini selalu diajukan tentang bulan yakni, apa yang ada di dalamnya.

Baca Selengkapnya
Ilmuwan Ungkap Fakta Terbaru Kandungan Inti Bulan, Ini Penjelasan Lengkapnya
Ilmuwan Ungkap Fakta Terbaru Kandungan Inti Bulan, Ini Penjelasan Lengkapnya

Fakta ini memberikan pemahaman baru mengenai inti Bulan.

Baca Selengkapnya
Begini Reaksi Putin Saat Google AI Sebut Foto Pendaratan AS di Bulan Palsu, Sedangkan Foto China Asli
Begini Reaksi Putin Saat Google AI Sebut Foto Pendaratan AS di Bulan Palsu, Sedangkan Foto China Asli

Begini Reaksi Putin Saat Google AI Sebut Foto Pendaratan AS di Bulan Palsu, Sedangkan Foto China Asli

Baca Selengkapnya
Bukan untuk Internet, Kabel Optic ini Bakal Dipakai Buat Deteksi Gempa di Bulan
Bukan untuk Internet, Kabel Optic ini Bakal Dipakai Buat Deteksi Gempa di Bulan

Ini merupakan terobosan penting dalam dunia astronomi untuk bisa mendeteksi gempa di Bulan.

Baca Selengkapnya
Kata Ilmuwan, Inti Bulan Ternyata Padat dan Mirip Besi
Kata Ilmuwan, Inti Bulan Ternyata Padat dan Mirip Besi

Penelitian terbaru mengungkapkan bahwa inti Bulan padat dengan densitas yang mirip besi, memberikan wawasan baru tentang sejarah Bulan dan evolusi tata surya.

Baca Selengkapnya
AI Ungkap Pendaratan NASA di Bulan Palsu
AI Ungkap Pendaratan NASA di Bulan Palsu

AI ini disebut menggunakan teknologi dari Google. Sehingga diklaim informasinya tidak bias.

Baca Selengkapnya
Jadi Misteri Selama Miliaran Tahun, Ilmuwan Akhirnya Temukan Struktur Tersembunyi di Bawah Sisi Tergelap Bulan
Jadi Misteri Selama Miliaran Tahun, Ilmuwan Akhirnya Temukan Struktur Tersembunyi di Bawah Sisi Tergelap Bulan

Misteri selama miliaran tahun yang berada di bawah permukaan Bulan baru saja diungkap para ilmuwan berkat program luar angkasa China.

Baca Selengkapnya
Ilmuwan Geologi Dibuat Heran Ada Batuan Granit Berukuran Sangat Besar di Bulan
Ilmuwan Geologi Dibuat Heran Ada Batuan Granit Berukuran Sangat Besar di Bulan

Proses terjadinya batuan itu masih menjadi misteri para ilmuwan.

Baca Selengkapnya
Permukaan Bulan Berwarna Gelap Ini Dipastikan Ilmuwan Berusia 200 Juta Tahun, Lebih Tua dari Perkiraan
Permukaan Bulan Berwarna Gelap Ini Dipastikan Ilmuwan Berusia 200 Juta Tahun, Lebih Tua dari Perkiraan

Sempat ada perdebatan mengenai usia. Namun akhirnya ilmuwan dunia sepakat atas hasil tersebut.

Baca Selengkapnya
Mengerikannya Jika Bumi Punya 2 Bulan, Ini yang akan Terjadi
Mengerikannya Jika Bumi Punya 2 Bulan, Ini yang akan Terjadi

Dua bulan akan memengaruhi pasang surut, stabilitas rotasi Bumi, serta kehidupan di planet Bumi.

Baca Selengkapnya