Arkeolog Temukan Meja Makan Zaman Perunggu, Masih Lengkap dengan Peralatan Makan dan Sisa Makanan
Ratusan artefak dari kayu dan tekstil juga ditemukan.
Ratusan artefak dari kayu dan tekstil juga ditemukan.
-
Dimana artefak Zaman Perunggu ditemukan? Di sudut lapangan olahraga di Cardiff, Wales, Inggris, para arkeolog dan sukarelawan menemukan sejumlah artefak di lokasi dua rumah bundar yang memberikan petunjuk tentang bagaimana orang hidup dan bekerja di sana 3.500 tahun yang lalu.
-
Bagaimana arkeolog menentukan makanan di Zaman Perunggu? Dalam kasus ini, ilmuan mengetahui lemak yang bertahan pada lapisan tembikar kuno dan protein/plak pada gigi mengandung jejak yang dikonsumsi manusia purba selama hidup mereka.
-
Apa yang ditemukan di dalam panci kuno Zaman Perunggu? Penelitian terbaru yang menganalisis residu protein dari sebuah panci kuno pada Zaman Perunggu (3520-2250 SM) mengungkap apa yang dimakan oleh orang-orang di zaman itu.
-
Apa yang ditemukan selain tengkorak Zaman Perunggu? Selama lima pekan terakhir, tim arkeolog yang terdiri dari 110 mahasiswa, staf dan sukarelawan dari Universitas Bournemouth juga menemukan makam lima jasad manusia dari Zaman Besi dan tulang belulang hewan, termasuk sapi, kuda, babi, kambing di sebuah tempat penyimpanan kuno di lokasi itu.
-
Siapa yang menemukan tengkorak Zaman Perunggu? Mahasiswa arkeologi dari Universitas Bournemouth, Inggris, menemukan pemakaman Zaman Perunggu ketika sedang menggali lokasi pemukiman prasejarah di Dorset.
-
Apa yang ditemukan di kuburan zaman perunggu? Penemuan terbaru berasal dari penggalian kuburan zaman perunggu di Nakhchivan, Azerbaijan, di mana wanita yang dimakamkan ditemukan bersama senjata-senjata seperti panah tajam, belati perunggu, gada, serta perhiasan.
Arkeolog Temukan Meja Makan Zaman Perunggu, Masih Lengkap dengan Peralatan Makan dan Sisa Makanan
Arkeolog di Inggris menemukan meja makan di desa Zaman Perunggu, Must Farm di dekat daerah Peterborough. Must Farm juga dikenal sebagai "Pompeii-nya Inggris".
Desa yang hancur karena kebakaran ini menyimpan sejumlah artefak penting seperti tekstil, perkakas kayu, dan bahkan sisa makanan.
Di desa ini ada lima rumah berbentuk bundar yang dibangun di atas sungai, berasal dari sekitar tahun 950 SM, seperti dikutip dari Greek Reporter, Rabu (1/5).
Arkeolog menemukan 200 artefak kayu, 150 tekstil, dan benda lainnya, bersama dengan wadah tembikar dan besi.
Salah satu artefak yang ditemukan yaitu meja makan yang masih lengkap dengan sisa makanan, termasuk sebuah sendok di dalam mangkuk berisi bubur yang telah dimakan setengahnya.
Banyak mangkuk dan peralatan makan dari kayu yang ditemukan di Must Farm masih berisi sisa makanan atau bekas memasak.
Dengan menganalisis residu makanan tersebut, para ilmuwan bisa mengidentifikasi bukti makanan yang disajikan di antaranya bubur, semur, pembuatan bir tumbuk, adonan, dan bahkan cairan manis atau berminyak.
Arkeolog juga menemukan ember kayu dan keramik.
"Salah satu dari ember tersebut, di bawahnya penuh goresan pisau jadi kita tahu orang yang tinggal di dapur Zaman Perunggu ketika mereka membutuhkan talenan dadakan, hanya membalikkan ember itu,” kata Chris Wakefield, arkeolog di Universitas Cambridge.
Dengan menguji jenis dan pola pemotongan tulang, ilmuwan bisa memastikan bahwa orang-orang yang tinggal di Must Farm tersebut mengonsumsi beragam hewan ternak seperti babi, kambing, dan lembu.
Roda kayu besar dengan diameter sekitar 1 meter juga ditemukan di situs ini, berasal dari tahun antara 1.100 sampai 800 SM. Tulang punggung kuda yang ditemukan di dekatnya menunjukkan bahwa roda tersebut mungkin merupakan bagian dari kereta yang ditarik kuda.
Penemuan ini “memperluas pemahaman kita tentang teknologi akhir Zaman Perunggu”, kata Duncan Wilson, kepala eksekutif Historic England, yang ikut mendanai proyek tersebut.