Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bahaya Konsumsi Makanan yang Sama Setiap Hari Bagi Tubuh, Perlu Dihindari

Bahaya Konsumsi Makanan yang Sama Setiap Hari Bagi Tubuh, Perlu Dihindari Ilustrasi makan. youtube.com

Merdeka.com - Dari berbagai jenis makanan, tentu Anda mempunyai satu makanan favorit yang sangat digemari. Baik itu makanan yang digoreng, hidangan kuah, tumis, atau berbagai sajian lainnya yang tidak pernah gagal memanjakan lidah saat dikonsumsi. Tidak heran, jika setiap orang mempunyai kecenderungan untuk tidak pernah bosan menyantap makanan favoritnya.

Meskipun mempunyai rasa yang lezat dan nikmat, mengonsumsi satu jenis makanan setiap hari secara terus menerus ternyata bukan suatu kebiasaan yang sehat. Hal ini juga termasuk kebiasaan orang-orang yang mengonsumsi menu diet sehat itu-itu saja di setiap harinya. Bukan manfaat kesehatan yang didapat, justru tubuh mendapatkan berbagai dampak bahaya akibat kebiasaan ini.

Terdapat beberapa bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh yang perlu diketahui. Mengonsumsi satu jenis makanan secara terus menerus setiap hari diketahui dapat membuat tubuh kekurangan asupan nutrisi seimbang. Hal ini jelas karena tubuh hanya menerima satu atau dua jenis nutrisi yang terkandung dari makanan tersebut.

Sementara, tubuh membutuhkan berbagai macam nutrisi baik yang dapat membantu kinerja setiap fungsi organ di dalamnya. Bukan hanya itu, dengan mendapatkan asupan nutrisi yang beragam dan seimbang juga dapat membantu meningkatkan kesehatan tubuh.

Dilansir dari laman The Healthy, berikut kami merangkum beberapa bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh yang perlu diketahui.

Kekurangan Nutrisi

dan sayuran

©2015 Picjumbo/Victor Hanacek

Bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh yang pertama tentu saja dapat menyebabkan kekurangan nutrisi. Seperti diketahui, tubuh membutuhkan berbagai makro dan mikronutrien dari berbagai jenis makanan yang dapat memenuhi kebutuhan asupan sehari-hari. Bahkan, ahli kesehatan menyarankan untuk konsumsi makanan berwarna-warni seperti buah dan sayur dan beberapa jenis makanan lainnya yang baik untuk tubuh.

Jika hanya mengonsumsi satu jenis makanan sehari-hari, tentu kebutuhan asupan tubuh tidak dapat tercukupi dengan baik. Dengan begitu, tubuh akan kekurangan nutrisi yang lebih lanjut akan memberikan pengaruh pada fungsi organ dan kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Mengganggu Kesehatan Usus

Bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh berikutnya adalah dapat mengganggu kesehatan usus. Perlu diketahui bahwa usus juga membutuhkan asupan dari berbagai macam makanan yang dapat membantu menumbuhkan bakteri sehat untuk meningkatkan fungsi pencernaan. Bukan hanya itu, bakteri sehat ini juga berguna untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh menjadi lebih baik.

Dengan begitu, jika hanya mengonsumsi satu jenis makanan saja dalam sehari-hari tentu usus tidak mendapatkan manfaat ini. Di mana pertumbuhan bakteri baik di dalamnya menjadi terhambat dan sistem pencernaan tidak dapat berjalan secara optimal.

Sehingga penting bagi Anda untuk mencukupi kebutuhan nutrisi baik dari berbagai makanan untuk membantu fungsi organ tubuh berjalan dengan baik, termasuk usus.

Menghambat Penurunan Berat Badan

badan

© elembarazo.net

Bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh selanjutnya yaitu dapat menghambat penurunan berat badan. Berdasarkan sebuah studi ditemukan bahwa orang yang mengonsumsi lebih banyak variasi makanan sehat mampu menurunkan berat badan dengan lebih cepat dibandingkan mereka yang kurang variasi.

Hal ini menunjukkan bahwa program diet untuk menurunkan berat badan sekalipun tetap membutuhkan asupan dari berbagai jenis makanan, tidak dengan membatasi variasi makanan seminim mungkin.

Menimbulkan Rasa Bosan

Bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh berikutnya tidak lain adalah menimbulkan rasa bosan. Hal ini jelas, jika Anda makan satu jenis makanan secara terus menerus setiap hari tentu semakin lama akan merasa bosan dengan kebiasaan tersebut.

ilustrasi makan

©2012 thelifefiles.com

Perlu diketahui, bahwa mengonsumsi makanan dengan variasi baru dan berbeda dapat membantu mengembalikan kesenangan dan kenikmatan saat makan. Dengan begitu, rasa bosan tentu dapat dihindari.

Mengganggu Kesehatan Metabolisme

ilustrasi sakit perut

©iStockphoto

Bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh yang tidak kalah penting yaitu dapat mengganggu kesehatan metabolisme. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa mereka yang mengonsumsi makanan bervariasi mempunyai risiko penyakit metabolik yang lebih rendah.

Hal ini juga dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan diabetes yang sering dialami oleh orang dengan gangguan metabolisme. Bukan hanya itu, konsumsi makanan yang bervariasi juga dapat menurunkan kolesterol, lemak dalam perut, dan tekanan darah.

Menyebabkan Overdosis Nutrisi Tertentu

Bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh berikutnya yaitu dapat menyebabkan overdosis nutrisi tertentu. Hal ini jelas, dengan mengonsumsi jenis makanan yang sama setiap hari tentu akan membuat tubuh menerima nutrisi tertentu secara berlebihan.

Misalnya, terlalu banyak kunyit, misalnya, dapat mengganggu pembekuan darah dan fungsi hati. Atau ketika makan ikan setiap hari, tentu kadar toksisitas merkuri yang masuk ke dalam tubuh akan lebih banyak dibandingkan orang yang mengonsumsi makanan bervariasi. Kondisi ini secara otomatis akan menyebabkan overdosis atau kelebihan nutrisi tertentu dalam tubuh yang bisa membahayakan kesehatan.

Merusak Sistem Kekebalan Tubuh

ilustrasi olahraga

healthline.com

Bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh juga dapat merusak sistem kekebalan tubuh. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa orang yang mengonsumsi makanan bervariasi dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan baik dan efektif.

Hal ini tentu akan membantu daya tahan tubuh dalam melawan berbagai serangan infeksi penyakit yang mengancam kesehatan. Jika terus melanjutkan kebiasaan konsumsi satu jenis makanan secara terus menerus secara perlahan kekebalan tubuh akan menurun dan membuat tubuh rentan terserang berbagai penyakit.

Kekurangan Energi dan Mengalami Gangguan Makan

Bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh selanjutnya yaitu menyebabkan tubuh kekurangan energi dan mengalami gangguan makan. Berdasarkan hasil studi telah terbukti, wanita yang mengonsumsi makanan yang sama mengalami penurunan asupan energi secara signifikan.

Bukan hanya itu, orang dengan kebiasaan ini juga rentan mengalami gangguan makan. Kondisi ini ditandai dengan penolakan terus-menerus untuk makan makanan tertentu atau penolakan untuk makan jenis makanan apa pun karena respons negatif dari warna makanan tertentu, tekstur, atau bau. Konsekuensinya bisa jadi malnutrisi dan penurunan berat badan yang tidak sehat.

Meningkatkan Risiko Kanker

ilustrasi usus besar

©Shutterstock.com/Ljupco Smokovski

Bahaya konsumsi makanan yang sama setiap hari bagi tubuh yang terakhir yaitu dapat meningkatkan risiko kanker. Hal ini terjadi ketika Anda mempunyai kebiasaan konsumsi daging deli secara terus menerus.

Konsumsi makanan ini secara berlebihan dapat meningkatkan risiko kanker esofagus dan gastrotestinal tertentu. Hal ini akan menyebabkan tubuh rentan terhadap penyakit kanker usus besar. (mdk/ayi)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Dampak Buruk dari Makan Mie Instan Setiap Hari, Benarkah Bisa Buat Usus Lengket?
7 Dampak Buruk dari Makan Mie Instan Setiap Hari, Benarkah Bisa Buat Usus Lengket?

Konsumsi mie instan setiap hari bisa berdampak buruk terhadap kesehatan dan perlu dihindari.

Baca Selengkapnya
7 Risiko Kesehatan yang Bisa Muncul Akibat Konsumsi Mie Instan Setiap Hari
7 Risiko Kesehatan yang Bisa Muncul Akibat Konsumsi Mie Instan Setiap Hari

Konsumsi mie instan setiap hari merupakan hal yang tidak ideal dan bisa menyebabkan terjadinya sejumlah masalah kesehatan

Baca Selengkapnya
Bahaya Makan Gorengan Setiap Hari, Bisa Timbulkan Penyakit Mematikan
Bahaya Makan Gorengan Setiap Hari, Bisa Timbulkan Penyakit Mematikan

Gorengan mengandung banyak zat yang tidak baik untuk tubuh. Zat-zat ini dapat menyebabkan berbagai penyakit, seperti obesitas, penyakit jantung, diabetes tipe 2

Baca Selengkapnya
5 Makanan Enak ini Ternyata Berbahaya Bagi Tubuh, Penting Untuk Dihindari
5 Makanan Enak ini Ternyata Berbahaya Bagi Tubuh, Penting Untuk Dihindari

Anda perlu membatasi dan menghindari makanan enak ini agar tidak berbahaya bagi tubuh

Baca Selengkapnya
7 Tanda yang Perlu Diwaspadai saat Diet Berujung Bahaya
7 Tanda yang Perlu Diwaspadai saat Diet Berujung Bahaya

Diet yang dilakukan seseorang bisa berdampak buruk pada kesehatan dan menimbulkan efek yang perlu diwaspadai.

Baca Selengkapnya
9 Masalah Kesehatan yang Bisa Muncul Akibat Makan Berlebihan kala Lebaran
9 Masalah Kesehatan yang Bisa Muncul Akibat Makan Berlebihan kala Lebaran

Terlalu banyak konsumsi makanan lezat di kala Lebaran bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan yang perlu kita hindari.

Baca Selengkapnya
5 Tanda Tersembunyi pada Tubuh ketika Terlalu Banyak Konsumsi Gorengan
5 Tanda Tersembunyi pada Tubuh ketika Terlalu Banyak Konsumsi Gorengan

Konsumsi terlalu banyak gorengan merupakan pola makan tidak sehat yang bisa berdampak buruk pada kesehatan kita.

Baca Selengkapnya
10 Makanan yang Sebaiknya Tidak Dipanaskan Ulang dan Bahaya yang Mengikuti
10 Makanan yang Sebaiknya Tidak Dipanaskan Ulang dan Bahaya yang Mengikuti

Memanaskan makanan memang sudah menjadi kebiasaan sebagian besar masyarakat Indonesia. Namun, tahukah Anda bahwa tidak semua makanan aman untuk dipanaskan ulang

Baca Selengkapnya
6 Makanan yang Tak Boleh Dipanaskan Lagi, Bisa Jadi Racun Berbahaya untuk Tubuh
6 Makanan yang Tak Boleh Dipanaskan Lagi, Bisa Jadi Racun Berbahaya untuk Tubuh

Ada beberapa makanan tertentu yang bisa jadi racun atau kehilangan kandungan nutrisinya jika dipanaskan ulang. Tentu ini bukanlah hal baik bagi kesehatan kita.

Baca Selengkapnya
Dampak Makan Berlebihan pada Tubuh, Tak Hanya Sebabkan Kegemukan
Dampak Makan Berlebihan pada Tubuh, Tak Hanya Sebabkan Kegemukan

Menjaga pola makan adalah salah satu cara menjaga kesehatan tubuh. Salah satunya dengan tidak makan berlebihan karena dapat memicu banyak masalah pada tubuh.

Baca Selengkapnya
Spesialis Gizi Ingatkan untuk Tidak Memanasi Berulang Makanan Bersantan
Spesialis Gizi Ingatkan untuk Tidak Memanasi Berulang Makanan Bersantan

Pada saat Lebaran, kerap kali makanan bersantan yang kita miliki dipanasi secara berulang. Hal ini dianggap spesialis gizi tidak ideal.

Baca Selengkapnya
10 Dampak Menunda dan Melewatkan Waktu Makan, Bisa Berbahaya untuk Tubuh pada Jangka Panjang
10 Dampak Menunda dan Melewatkan Waktu Makan, Bisa Berbahaya untuk Tubuh pada Jangka Panjang

Pada saat seseorang melewatkan waktu makan, sejumlah hal bisa jadi akan berdampak ke tubuhnya.

Baca Selengkapnya