Mencicipi Soto Girin, Kuliner Legendaris Khas Sragen Eksis Sejak 1953
Kuliner ini menjadi serbuan pecinta kuliner dari luar kota
Kuliner ini menjadi serbuan pecinta kuliner dari luar kota
Mencicipi Soto Girin, Kuliner Legendaris Khas Sragen Eksis Sejak 1953
Di Sragen, ada satu kuliner legendaris bernama Soto Girin. Kuliner ini buka pukul 04.00.
Tempat makanan ini begitu melegenda karena sudah eksis sejak tahun 1953.
-
Apa yang spesial dari Soto Gading Solo? Yang otentik dari Soto Gading Solo ini adalah kuahnya yang bening tapi kaldu ayam kampungnya sangat medok sekali. Ditambah dengan berbagai pelengkap seperti soun, tauge, keripik ketang, dan aneka bawang, harga seporsi soto yang dibanderol hanya Rp7000 hingga Rp11 ribu ini jangan sampai terlewat jika berkunjung ke Solo.
-
Kenapa soto menjadi bagian penting dari kuliner Indonesia? Sebagai bukti adopsi yang luas, soto tidak lagi sekadar makanan China yang diintegrasikan ke dalam budaya Indonesia. Soto telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kuliner Indonesia yang kaya dan beragam.
-
Kenapa Soto Kletuk Pak Galo terkenal? Banyak orang berkata bahwa Soto Kletuk Pak Galo memiliki cita rasa yang khas. Tak jarang banyak pihak yang penasaran dengan resep rahasianya dan menanyakan pada Emy langsung.
-
Bagaimana soto berkembang di Indonesia? Meskipun awalnya dianggap sebagai adaptasi dari sup jeroan China, perkembangan soto di Indonesia telah melibatkan pengambilan dan penyesuaian dengan lidah setiap daerah.
-
Apa yang membuat soto sangat disukai di Indonesia? Penggunaan santan, koyah, tauge, bihun, bawang goreng, kentang, dan berbagai bahan lainnya bervariasi di setiap daerah, mencerminkan keberagaman selera lokal. Perbedaan inilah yang membuat soto sangat disukai oleh berbagai kalangan di seluruh Indonesia.
-
Dimana soto mi populer? Kini kuliner berkuah itu sudah lumrah ditemui di banyak wilayah, tak terkecuali kota tetangga seperti Jakarta. Di sana terdapat kedai soto mi andalah hingga yang legendaris sejak 1970 silam.
Bagi warga Sragen, Soto Girin bukan makanan biasa. Kuliner itu menjadi ikon penting di sana.
Hingga kini, pembuatan Soto Girin masih menggunakan resep asli dari Mbah Girin. Kini usaha kuliner itu diteruskan oleh Pak Gimo yang merupakan anak keempat Mbah Girin. Waktu masih hidup, Mbah Girin mengajarkan semua anaknya resep mengolah soto. Merek “Girin” ini hanya boleh dipakai oleh anak cucu dari keluarga inti saja.
Dikutip dari Travelingyuk, sejak awal berdiri soto ini dimasak dengan cara tradisional khas Jawa yakni dengan kuali tanah liat. Hasilnya, bahan utama daging sapi jadi sangat empuk tak kalah dengan presto. Selain itu bumbunya juga begitu meresap hingga ke seluruh bagian daging.
Pecinta kuliner juga mengincar menu pelengkap untuk menyantap semangkuk soto. Ada banyak pilihan seperti empal, paru, babat, dan gorengan.
Tahu dan tempe goreng di warung makan ini ukurannya sangat besar, namun harganya cukup murah yaitu Rp1.000 per satuannya.
Lokasi soto ini cukup tersembunyi di gang sempit. Walau begitu, soto ini tetap diserbu pengunjung. Bahkan banyak plat mobil luar kota yang sengaja mampir ke warung makan ini. Selain menjual soto yang enak, warung makan ini juga menjadi ajang pertemuan lintas kelas sosial di masyarakat.
Sempat Ludes Terbakar
Pada 17 Agustus 2023 lalu, warung Soto Girin sempat ludes terbakar. Kebakaran itu menghanguskan seluruh bangunan dan seisi rumah makan
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran terjadi pukul 13.30 dan diduga berasal dari tungku. Kebakaran itu pada akhirnya berhasil dipadamkan pada pukul 15.30 WIB.