Alasan Siskaeee 2 Kali Mangkir Pemeriksaan Kasus Rumah Produksi Film Porno Ternyata Karena Hal Ini
Selebgram Siskaeee memberikan klarifikasi usai batal menghadiri pemeriksaan sebagai saksi kasus rumah produksi film porno.
Siskaeee mengaku siap membongkar kasus tersebut secara lengkap dan transparan.
Alasan Siskaeee 2 Kali Mangkir Pemeriksaan Kasus Rumah Produksi Film Porno Ternyata Karena Hal Ini
Selebgram Siskaeee memberikan klarifikasi usai batal menghadiri pemeriksaan sebagai saksi kasus rumah produksi film porno pada Selasa (19/9).
Siskaeee mengaku sedang bekerja di Kamboja. Video konfirmasi dari Siskaeee itu diunggah di media sosial instagram miliknya.
"Aku tidak bisa memenuhi panggilan pertama untuk datang dan memberikan saksi dikarenakan aku sekarang berada di Kamboja karena ada performance,"
kata Siskaeee dikutip dari instagram pribadi.
merdeka.com
Siskaee meminta pemeriksaan ditunda. Dia berjanji sambangi Polda Metro Jaya pada Senin, 25 September 2023.
Bahkan, Siskaeee mengaku siap membongkar kasus tersebut secara lengkap dan transparan.
"Aku pasti akan datang di Polda Metro Jaya di Polda Metro Jaya Senin jam 10 pagi untuk memberikan keterangan yang dibutuhkan penyidik dengan jelas lengkap dan transparan kooperatif pokoknya,"
ujar dia.
Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak memberikan ultimatum kepada saksi yang tidak hadir dalam pemanggilan kedua. Adapun, pemanggilan dijadwalkan pada Selasa 19 September 2023.
"Khusus untuk surat panggilan kedua yang sudah kita layangkan dan tidak datang dengan alasan yang sah dan jelas pada Selasa nanti, kita terbitkan surat perintah membawa,"
kata Ade di Polda Metro Jaya
Ade mengatakan, penyidik juga telah kembali melayangkan surat panggilan pertama teruntuk pemeran yang belum menerima surat panggilan pertama pada pekan lalu karena berbagai faktor.
Diakuinya, beberapa surat yang dikembalikan pihak ekspedisi dengan alasan yaitu; pertama, karena tidak ditemukan alamat pemeran. Kedua, sudah pindah dari alamat tersebut. Ketiga, orang yang dimaksud tidak ada dalam alamat tersebut
"Atas pertimbangan ini, kita buatkan kembali surat panggilan untuk memanggil mereka kembali di jadwal pemeriksaan hari Selasa. Sedangkan yang diarahkan hari Jumat kemarin tidak datang karena dengan alasan yang tidak jelas kita terbitkan surat panggilan kedua untuk pemeriksaan hari Selasa juga," ujar dia.