Penjelasan Ilmiah Propilen Glikol, Biang Keladi Gagal Ginjal Akut
Merdeka.com - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI baru-baru ini mengumumkan dua supplier farmasi yang menggunakan bahan baku pelarut obat sirop melebihi standar industri farmasi. CV Samudra Chemical salah satunya, industri supplier yang memalsukan bahan baku pelarut Propilen Glikol (PG) untuk obat sirop.
Ahli toksikologi kimia Dr rer nat (Doktor Ilmu Sains) Budiawan mengatakan, Propilen Glikol merupakan pelarut dalam dunia industri obat dan makanan. Menurut dia, PG yang di-supply oleh CV Samudra Chemical seharusnya berpedoman pada 17 kriteria dalam Safety Data Sheet (SDS).
"Sebenarnya kalau aturannya diikuti, setiap bahan kimia itu MSDS atau yang sekarang disebut SDS. Nah, persoalannya kalau dia mensuplai untuk industri farmasi, maka grade-nya, kemurniannya itu harus lebih mendekati 100 persen. Tapi tidak mungkin, mungkin 99 persen atau apapun ya," kata Budiawan saat dihubungi merdeka.com, Rabu (9/11).
-
Apa yang membuat ginjal terganggu? Kondisi ini terjadi ketika tubuh mengalami dehidrasi. Ketika dehidrasi terjadi, fungsi ginjal Anda akan terganggu.
-
Makanan apa saja yang bisa menyebabkan gagal ginjal? Konsumsi makanan dan minuman penyebab gagal ginjal meliputi makanan tinggi garam, protein hewani, kadar fosfor tinggi, minuman berkafein atau beralkohol. Sedangkan, kebiasaan sehari-hari yang dapat menyebabkan penyakit ginjal meliputi kekurangan asupan air, merokok, dan menahan buang air kecil terlalu lama.
-
Apa itu gagal ginjal? Gagal ginjal adalah kondisi serius yang dapat mempengaruhi kualitas hidup seseorang secara signifikan, namun dengan kebiasaan baik yang konsisten, risiko terjadinya kondisi ini dapat diminimalisir.
-
Mengapa garam berlebih berbahaya bagi ginjal? Kebanyakan makan garam itu hubungannya dengan hipertensi, jadi kandungan garam yang tinggi di dalam pembuluh darah itu akan menarik cairan lebih banyak di dalam pembuluh darah, tekanan darah jadi meningkat dan terjadi hipertensi, lama kelamaan menjadi penyakit ginjal kronik.
-
Mengapa penyakit ginjal polikistik bisa menyebabkan gagal ginjal pada anak? Penyakit ginjal polikistik, yaitu gangguan ginjal yang ditandai dengan adanya banyak kista di dalam ginjal. Kista ini bisa membuat ginjal bengkak dan merusak jaringan ginjal yang normal. Penyakit ini biasanya bersifat keturunan.
-
Apa penyebab utama gagal ginjal kronis? Penyebab gagal ginjal kronis adalah kondisi yang memengaruhi fungsi ginjal secara bertahap dan tidak dapat pulih.
"Apakah CV Samudra ketika mengirimkan itu disertasi MSDS atau SDS, itu lembar keselamatan bahan kimia atau tidak," lanjutnya.
Budiawan mengungkapkan, penemuan BPOM soal cemaran 52 sampai 100 persen Etilen Glikol dalam produksi CV Samudra Chemical merupakan tindak pelanggaran. Karena tidak berpedoman pada standar cemaran EG dan DEG sebesar 0,1 persen.
"Propilen Glikol bisa dipalsukan, ya bisa saja, tinggal ganti label kok. Sebut saja Propilen Glikol tapi tidak disebut contain impurities-nya, pencemarnya. Sebetulnya, tidak disebut juga pemalsuan tapi melanggar dari ketentuan yang harus memenuhi standar kemurnian Propilen Glikol untuk industri farmasi," ungkapnya.
Buntut temuan cemaran EG dalam obat sirop, Budiawan menilai, CV Samudra Chemical telah menyalahi aturan standar industri farmasi. Karenanya telah menyebabkan banyak korban, yakni gagal ginjal akut misterius pada anak.
"Kalau yang memang sampai 90-an persen itu dilakukan berupa Etilen Glikol, itu namanya penyalahgunaan. Atau penggunaan yang salah dalam praktiknya juga ya. Itu adalah suatu tindakan yang salah, karena ini menyebabkan korban," katanya.
Reporter Magang: Syifa Annisa Yaniar
(mdk/rhm)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Anak-anak penderita gagal ginjal akut karena cemaran obat sirup beracun sedang berjuang untuk hidup.
Baca SelengkapnyaBareskrim Polri menaikkan status hukum penanganan kasus dugaan keterlibatan pihak BPOM.
Baca SelengkapnyaSidang lanjutan gugatan class action GGAPA yang beragendakan pembacaan gugatan tersebut harus ditunda karena alasan perbaikan adminsitrasi.
Baca SelengkapnyaProsedur pencucian darah menggunakan mesin khusus ini dilakukan pada pasien yang mengalami gagal ginjal.
Baca SelengkapnyaKonsumsi minuman kemasan bisa menyebabkan diabetes yang memicu penyakit ginjal dan perlu diatasi dengan cuci darah.
Baca SelengkapnyaPuluhan pasien anak menjalani proses cuci darah atau hemodialisis di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).
Baca SelengkapnyaWalau selalu disebut sebagai penyebabnya, namun gagal ginjal tidak selalu disebabkan junk food dan minuman manis.
Baca SelengkapnyaAnak anak gagal ginjal perlu adanya perawatan khusus yang salah satunya dirujuk ke RSCM.
Baca SelengkapnyaTak hanya orang dewasa, anak-anak juga bisa terkena gagal ginjal. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui apa saja gejala gagal ginjal pada anak.
Baca SelengkapnyaMenurut KPAI, banyaknya anak-anak yang konsumsi makanan dengan kandungan gula, garam, dan lemak berlebih menjadi salah satu penyebab gangguan ginjal pada anak.
Baca SelengkapnyaAni menyatakan penanganan gagal ginjal pada anak dapat dilakukan dengan dua cara.
Baca SelengkapnyaPresiden Akihiro memastikan tetap bertanggungjawab atas segala kerugian.
Baca Selengkapnya