Pria Mojokerto Ini 23 Tahun Bangun Gua Bawah Tanah Tapi Belum Rampung, Penampakannya Bak Istana Kerajaan
Mustain mengaku membangun gua di lahan perkebunannya setelah mendapatkan wangsit melalui mimpi
Mustain mengaku membangun gua di lahan perkebunannya setelah mendapatkan wangsit melalui mimpi
Pria Mojokerto Ini 23 Tahun Bangun Gua Bawah Tanah Tapi Belum Rampung, Penampakannya Bak Istana Kerajaan
Mustain (55), warga Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur mengaku mengalami kejadian tak biasa. Ia mendengar bisikan makhluk gaib yang memintanya membangun gua.
(Foto: YouTube Cakra Panorama)
-
Kapan gua dikerjakan? Arkeolog meyakini gua buatan manusia itu dikerjakan pada pertengahan abad ke-10.
-
Di mana letak gua prasejarah? Berlokasi di Umm Jirsan, para peneliti menemukan banyak bukti yang sudah ada sejak periode Neolitikum hingga Chalcolithic/ Zaman Perunggu atau sekitar 10.000-3.500 tahun yang lalu.
-
Siapa yang menemukan gua tersebut? Para arkeolog dari Institut Arkeologi Islandia baru-baru ini menemukan struktur yang saling terhubung, yang tidak hanya jauh lebih besar dari perkiraan awal, tetapi juga jauh lebih tua, selama penggalian di gua buatan manusia era Viking di dekat Oddi, Islandia selatan.
-
Dimana letak gua yang di temukan? Seorang penggembala menemukan lukisan batu dan bahan dapur yang berasal dari 10.000 SM di dalam sebuah gua yang muncul akibat longsor di Turki.
-
Apa yang ditemukan di dalam gua tersebut? Sebanyak 7.000 tulang berasal dari zaman Neolitikum sampai Zaman Perunggu ditemukan di Cova dels Xaragalls atau Gua Jurang, dekat Barcelona Spanyol. Ribuan tulang ini menunjukkan tradisi penguburan dari dua zaman tersebut.
-
Apa yang ditemukan di dalam gua? Mereka kemudian menemukan lukisan zaman prasejarah yang menakjubkan di dalam gua itu. Dengan penggunaan drone, para peneliti dengan cepat mengumpulkan bukti lukisan berasal dari 5.000-7.000 tahun lalu.
Malam harinya, ia bermimpi didatangi seorang kakek memakai jubah dan serban serbaputih. Sosok dalam mimpinya itu dia yakini sebagai Mbah Mukiyi, kakek buyutnya.
Konon, Mbah Mukiyi meminta Mustain menggali gua agar bisa menemukan petilasannya. Merespons hal tersebut, Mustain yang ingin menenangkan hati dengan cara meditasi pun tergerak mewujudkan permintaan sang kakek buyut.
Pembangunan
Berpegang pada bisikan gaib itu, Mustain mulai menggali tanah di salah satu sisi perkebunannya untuk membangun gua. Ia mengaku bentuk gua itu sesuai arahan dalam bisikan gaib yang ia dengar. Pada beberapa titik ada semacam altar untuk meditasi.
Gua sepanjang 60 meter dengan kedalaman 15 meter itu belum diberi nama. Dibangun sejak tahun 2000, hingga kini proses pembangunannya belum selesai. Bagian yang belum rampung ialah pembangunan salah satu makam yang ditemukan saat penggalian.
Potret Terkini
Setelah melewati lorong-lorong sempit, pengunjung akan dihadapkan pada ruangan berukuran lebih luas dengan tulisan lafaz Allah di berbagai sisi.
Selain keberadaan ruangan lebih luas yang disebut bak istana, gua ini juga memiliki tangga yang terbuat dari pahatan tanah. Tangga ini menghubungkan antara bangunan gua yang lebih rendah dengan yang lebih tinggi.
Di gua ini juga terdapat sumur buatan dengan kedalaman 12 meter. Mustain menggali sumur ini selama lima bulan. Kini, demi keamanan pengunjung, ia memasang gerbang khusus sebagai penanda.
(Foto: YouTube Cakra Panorama)
Fungsi
Mengutip YouTube Cakra Panorama, Mustain membuat gua ini untuk meditasi. Dari segi bangunan, gua yang dibangun Mustain cukup unik. Ia sengaja membuat ventilasi berupa corong ke atas setinggi 10 meter. Selain sebagai akses keluar masuk udara, ventilasi berbentuk lingkaran itu menjadi sumber penerangan alami.
Rencana Penggalian
Mustain mengaku masih akan melakukan penggalian hingga menemukan 5 pilar yang belum diketahui.