Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pistol Dirut Meletus di Bandara, Begini Sejarah Panjang Perusahaan BUMN Berdikari

Pistol Dirut Meletus di Bandara, Begini Sejarah Panjang Perusahaan BUMN Berdikari Peternak ayam. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Calon penumpang bandara di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin dikejutkan oleh suara ledakan pistol milik Direktur Utama PT Berdikari, Harry Warganegara. Kejadian ini terjadi Senin (17/4) lalu.

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Komang Suartana menjelaskan, kejadian itu bermula Harry hendak check in di Counter 16 Citilink. Harry menyerahkan barang bawaannya kepada protokoler bandara untuk diperiksa.

"Jadi yang bersangkutan ini menyerahkan barang bawaannya kepada protokoler bandara," kata Komang seperti dikutip dari Liputan6.com, Jakarta, Rabu (19/4)

Orang lain juga bertanya?

Namun, saat protokoler tersebut memeriksa senjata dan mengosongkan magazen, tak sengaja pistol milik Harry terjatuh. Saat terjatuh, pistol tersebut kemudian meledak. "Waktu dikosongkan pistolnya jatuh dan meledak," ucapnya.

Sebagai informasi, PT Berdikari merupakan bagian dari ID FOOD yang bergerak di bidang peternakan ayam dan sapi. PT Berdikari berdiri sejak 1966 dengan nama PT Pilot Proyek Berdikari.

Melansir dari laman resminya, pada tanggal 7 April 2000, PT PP Berdikari resmi berubah status menjadi PT Berdikari (Persero). Perubahan tersebut dilakukan berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 22 yang dituangkan dalam Akta No. 16 tanggal 22 Agustus 2000 oleh Notaris Betsail Untayana, S.H. serta disahkan melalui Keputusan Menteri Hukum dan Perundang-undangan Republik Indonesia No. C-22369 HT. 01.04-TH 2000 tanggal 12 Oktober 2000.

Anggaran Dasar Perusahaan telah mengalami beberapa kali perubahan untuk menyesuaikan dengan dengan Undang- Undang No. 40 tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas dengan Akta No. 64 tanggal 15 Agustus 2008 yang dibuat di hadapan Notaris Surjadi, S.H.

Pasang Surut Keuangan PT Berdikari

Dalam sejarahnya yang cukup panjang, PT Berdikari mengalami pasang surut. Beberapa tahun terakhir PT Berdikari mengalami permasalahan yang kompleks. Pada tahun 2016, Pemerintah Republik Indonesia memutuskan untuk menyelamatkan Perusahaan melalui pembenahan-pembenahan organisasi dan berkomitmen untuk memberikan dukungan kebijakan dan regulasi yang diperlukan.

Tahun 2017 merupakan fase recovery atau fase pemulihan yang ditandai dengan perbaikan posisi keuangan serta peningkatan kepercayaan pemerintah dan para pemangku kepentingan lain.

Upaya untuk lebih fokus kepada bisnis peternakan terus dilakukan oleh perusahaan. Sampai dengan akhir tahun 2017 kondisi keuangan dan modal kerja masih belum baik. Beberapa strategi yang sudah dilakukan antara lain upaya pola kerjasama dengan cara sinergi BUMN, kemitraan, dan perbaikan proses bisnis.

Pada Maret 2018, PT Berdikari mulai mengembangkan bisnis ayam yang dimulai dengan melakukan Impor GPS (Grand Parent Stock) sebanyak 36 ribu ekor. Sampai saat ini, PT Berdikari masih fokus dalam bidang peternakan ayam terintegrasi

Di tahun 2019, PT Berdikari masih melanjutkan transformasi bisnisnya dengan memperbaiki proses bisnis, seperti membangun sistem ERP (Enterprise Resource Planning), memperbaiki SOP (Standar Operasional Perusahaan), me-review struktur organisasi, dan menyelesaikan kewajiban masa lalu.

Berdikari Berkembang dan Berinovasi menyesuaikan Zaman

Tahun 2020 PT Berdikari mulai bersinergi dengan sejumlah mitra untuk memperluas jangkauan pasar ke end user dan juga meningkatkan brand image-nya. Adapun upaya yang dilakukan dengan mengembangkan bisnis retail, membuka Gerai Daging Pusat dan Gerai Daging Galaxy untuk pemasaran offline. 

Termasuk juga menjangkau pasar online melalui geral di situs website Gerai Daging dish kerjasama dengan marketplace lokal, serta meningkatkan variasi dan kualitas produk olahan dengan merek Be Best mencakup sosis, daging sapi potongan, baso, dan lain-lain.

Tanggal 27 Desember 2021 menjadi tonggak perubahan pada PT Berdikari karena statusnya sebagai perusahaan Persero berubah menjadi Perseroan Terbatas. Hal ini ditetapkan oleh Pemerintah pada PP No. 118 Tahun 2021 tentang Penambahan Penyertaan Modal Negara Republik Indonesia ke dalam Modal Saham Perusahaan Perseroan (Persero) PT Rajawali Nusantara Indonesia, di mana saham seri B milik Pemerintah di Berdikari dialihkan kepada PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero).

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, sesuai Surat Keputusan No. AHU-AH.01.03-0015357 tanggal 9 Januari 2022, menyetujui pengalihan seluruh saham seri B milik Pemerintah pada Berdikari kepada PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) berdasarkan Akta Notaris Aulia Taufani S.H. No. 5 Tanggal 7 Januari 2022. Dengan demikian pada tanggal 8 Januari 2022, PT Berdikari (Persero) resmi berubah status menjadi PT Berdikari dan resmi menjadi bagian dari Holding BUMN Pangan ID FOOD.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tidak Menggunakan Mesin, Ini Potret Armada Damri Pertama yang Ditarik Dua Ekor Sapi
Tidak Menggunakan Mesin, Ini Potret Armada Damri Pertama yang Ditarik Dua Ekor Sapi

Damri menyediakan angkutan barang maupun angkutan penumpang.

Baca Selengkapnya
Ada Sejak 1973, Kementerian BUMN Tugasnya Apa?
Ada Sejak 1973, Kementerian BUMN Tugasnya Apa?

Ada beberapa fakta menarik seputar Kementerian BUMN RI yang bisa diulik. Apa saja?

Baca Selengkapnya
Perusahaan Mobil Eropa Ini Ternyata Pernah Dimiliki Kostrad, Namanya Diambil dari Brigade Militer
Perusahaan Mobil Eropa Ini Ternyata Pernah Dimiliki Kostrad, Namanya Diambil dari Brigade Militer

PT Garuda Mataram Motor adalah perakit dan distributor eksklusif mobil Eropa, VW dan Audi, di Indonesia. Kini dibawah kendali Indomobil Group.

Baca Selengkapnya
Pria Ini Tak Takut Gagal Merintis Usaha Selama Masih Ada Ibu, Akhirnya Sukses Jual Makanan dengan Omzet Rp20 Juta Sebulan
Pria Ini Tak Takut Gagal Merintis Usaha Selama Masih Ada Ibu, Akhirnya Sukses Jual Makanan dengan Omzet Rp20 Juta Sebulan

Dengan modal terbatas, Dicky merintis usaha martabak di pelataran rumahnya. Dia sempat ragu dan takut memulai usaha.

Baca Selengkapnya
Pabrik Permen Mint Tertua di Indonesia Ternyata ada di Purbalingga, Begini Kisahnya
Pabrik Permen Mint Tertua di Indonesia Ternyata ada di Purbalingga, Begini Kisahnya

Nama “Davos” sendiri berasal dari nama sebuah kota pegunungan berhawa sejuk di negara Swiss.

Baca Selengkapnya
Sejarah Maskapai KNILM, Perusahaan Penerbangan Pertama Hindia Belanda Cikal Bakal Garuda Indonesia
Sejarah Maskapai KNILM, Perusahaan Penerbangan Pertama Hindia Belanda Cikal Bakal Garuda Indonesia

Keberadaan pesawat terbang sudah menjadi harapan warga Hindia Belanda sejak lama.

Baca Selengkapnya
Permigan, Perusahaan Saingan Berat Pertamina di Era Soekarno
Permigan, Perusahaan Saingan Berat Pertamina di Era Soekarno

Permigan dibentuk berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 199 yang berlaku dan diundangkan pada 5 Juni 1961.

Baca Selengkapnya
Masih Beroperasi sampai Sekarang, Inilah Pabrik Cerutu Tertua di Indonesia yang Didirikan oleh Orang Belanda
Masih Beroperasi sampai Sekarang, Inilah Pabrik Cerutu Tertua di Indonesia yang Didirikan oleh Orang Belanda

Pabrik cerutu tertua di Indonesia didirikan oleh Belanda pada tahun 1918 di Yogyakarta dan sampai sekarang masih berdiri melayani pasar lokal dan internasional.

Baca Selengkapnya
Menilik Asal Usul Persik Kediri, Berawal dari Berdirinya Pabrik Gula Milik Kolonial
Menilik Asal Usul Persik Kediri, Berawal dari Berdirinya Pabrik Gula Milik Kolonial

Baru-baru ini klub berjuluk Macan Putih ini menorehkan sejarah

Baca Selengkapnya
Potret Aset Peruri Diputuskan Sebagai Cagar Budaya
Potret Aset Peruri Diputuskan Sebagai Cagar Budaya

Penetapan aset Peruri sebagai Cagar Budaya menjelaskan bahwa aset-aset tersebut memiliki nilai sejarah dan kontribusi yang besar terhadap perjalanan ekonomi.

Baca Selengkapnya
Sejarah Pabrik Cerutu Taru Martani di Jogja, Sudah Berusia Lebih dari 100 Tahun
Sejarah Pabrik Cerutu Taru Martani di Jogja, Sudah Berusia Lebih dari 100 Tahun

Pada masa jayanya, jumlah karyawan di perusahaan ini mencapai 2.000 orang

Baca Selengkapnya
Sejarah Peruri, Perusahaan Pencetak Rupiah yang Pernah Cetak Uang untuk Peru
Sejarah Peruri, Perusahaan Pencetak Rupiah yang Pernah Cetak Uang untuk Peru

Di Indonesia mata uang Rupiah dicetak oleh Peruri. Sebuah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang didirikan melalui Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 1971.

Baca Selengkapnya