Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi tetapkan sopir truk haul PT Freeport sebagai tersangka

Polisi tetapkan sopir truk haul PT Freeport sebagai tersangka Truk tambang batubara. shutterstock

Merdeka.com - Kepolisian Resor Mimika, Papua, menetapkan supir truk tambang PT Freeport Indonesia, JW sebagai tersangka tunggal dalam kasus kecelakaan di area tambang terbuka Grasberg, Sabtu (27/9), yang menewaskan empat pekerja.

Kasat Reskrim Polres Mimika AKP Saraju di Timika, mengatakan tersangka JW saat ini ditahan di Mapolres Mimika. Penyidik Polres Mimika masih terus melengkapi berkas penyidikan kasus tersebut dengan meminta keterangan dari para saksi, termasuk rekan-rekan korban yang saat ini masih dirawat di rumah sakit di Jakarta.

"Sesuai hasil komunikasi kami dengan pihak manajemen Freeport dan dokter yang menangani pasien, kedua pasien sudah bisa dimintai keterangan. Oleh karena itu kami sudah mengirim tim penyidik ke Jakarta untuk meminta keterangan dari kedua pasien tersebut. Tim dipimpin oleh Kepala Unit 1 Satreskrim Polres Mimika," jelas Saraju, seperti dikutip dari Antara, Selasa (14/10).

Orang lain juga bertanya?

Dia mengatakan kasus kecelakaan kerja di tambang terbuka Grasberg itu semula ditangani oleh jajaran Polsek Tembagapura. Dalam perkembangan, penanganan kasus tersebut dilimpahkan ke Polres Mimika. Jika dipandang perlu, Polres Mimika akan meminta dukungan Polda Papua untuk menangani kasus tersebut.

Menurut Saraju, tersangka JW dipersangkakan terlibat tindak pidana kealpaan atau kelalaian yang mengakibatkan orang lain meninggal dunia. Namun jika dalam pengembangan penyidikan kasus tersebut ada dugaan pelanggaran pidana lain yang dilakukan tersangka maka hal itu akan ditindaklanjuti.

Sejauh ini, katanya, belum ada indikasi keterlibatan tersangka lain dalam kasus kecelakaan kerja tersebut.

Kecelakaan kerja yang melibatkan truk pengangkut material tambang (Haul Truck TPY 785 nomor 220) dengan mobil toyota LWB nomor lambung 01 2740 R berpenumpang sembilan orang itu terjadi pada Sabtu (27/9) pagi sekitar pukul 07.15 WIT di lokasi tambang terbuka Grasberg, Tembagapura.

Insiden itu mengakibatkan empat pekerja meninggal dunia. Korban meninggal diketahui bernama Luther Patanggi, Simon Seba, Richardo Tomasila dan Nursio.

Buntut dari peristiwa itu, ribuan pekerja memblokade ruas jalan poros menuju area pertambangan PT Freeport di depan Kantor Security Ridge Camp, Mil 72, Tembagapura pada Rabu (1/10) untuk menuntut pertanggungjawaban pihak manajemen atas kematian 44 rekan kerja mereka selama terjadi kecelakaan di area tambang Freeport.

Aksi blokade jalan poros tambang sekaligus mogok kerja baru berakhir setelah Bupati Mimika Eltinus Omaleng bersama rombongan Muspida Mimika menemui para pekerja Freeport, Kamis (2/10).

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Warga Kosambi Tangerang Murka, Rusak & Bakar Truk Tambang Langgar Jam Operasi dan Sebabkan Banyak Kecelakaan
Warga Kosambi Tangerang Murka, Rusak & Bakar Truk Tambang Langgar Jam Operasi dan Sebabkan Banyak Kecelakaan

Warga menyebut Peraturan Bupati soal jam operasional truk tambang di wilayah Kosambi sekadar pajangan. Mereka minta pemkab tutup aktivitas tambang.

Baca Selengkapnya
Duduk Perkara Cekcok Petugas Dishub dengan Sopir Truk Tambang di Parung Panjang
Duduk Perkara Cekcok Petugas Dishub dengan Sopir Truk Tambang di Parung Panjang

Cekcok petugas Dishub dan sopir truk tambang tersbeut viral di mesia sosial.

Baca Selengkapnya
Cegah Ricuh di Kosambi Terulang, Larangan Truk Tambang Melintas di Tangerang Raya Diperpanjang
Cegah Ricuh di Kosambi Terulang, Larangan Truk Tambang Melintas di Tangerang Raya Diperpanjang

Perpanjangan waktu ini mempertimbangkan dan menjaga situasi dan kondusivitas keamanan di wilayah tersebut.

Baca Selengkapnya
Tabrak Pos Polisi hingga Hancur di Palembang, Begini Nasib Sopir Dump Truk
Tabrak Pos Polisi hingga Hancur di Palembang, Begini Nasib Sopir Dump Truk

Dari pemeriksaan, tersangka DD mengaku mengantuk saat berkendara

Baca Selengkapnya
Aktivitas Tambang Desa Wegil Disetop Sementara Usai 1 Tewas, Penyebab Longsor Didalami
Aktivitas Tambang Desa Wegil Disetop Sementara Usai 1 Tewas, Penyebab Longsor Didalami

Sopir truk tewas usai tertimbun longsor galian C di Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati. Penyebab longsor diselidiki.

Baca Selengkapnya
Sopir Truk Tambang di Bawah Umur Bikin Geram Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu
Sopir Truk Tambang di Bawah Umur Bikin Geram Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu

Pj Bupati Bogor Asmawa Tosepu geram mendengar adanya truk tambang dikemudikan anak di bawah umur.

Baca Selengkapnya
Ajudan TNI Aniaya & Tendang Wajah Sopir Truk CPO, Bupati Kutai Barat Minta Maaf
Ajudan TNI Aniaya & Tendang Wajah Sopir Truk CPO, Bupati Kutai Barat Minta Maaf

Bupati memberikan klarifikasinya sekaligus meminta maaf atas kejadian itu.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Ucapan 'Terima Kasih Sudah Tutup Jalan', Sopir Truk Diamuk Buruh Demo di Cikarang
Gara-Gara Ucapan 'Terima Kasih Sudah Tutup Jalan', Sopir Truk Diamuk Buruh Demo di Cikarang

Seorang sopir truk menjadi sasaran amukan massa buruh yang sedang demo di Cikarang.

Baca Selengkapnya
Viral Aniaya Sopir Truk CPO, Serka Daniel Bukan Lagi Ajudan Bupati Kutai Barat
Viral Aniaya Sopir Truk CPO, Serka Daniel Bukan Lagi Ajudan Bupati Kutai Barat

Serka Daniel ditarik ke kesatuannya untuk diproses di Denpom VI/1 Samarinda setelah aksi brutalnya menganiaya sopir truk CPO viral di media sosial.

Baca Selengkapnya
Kelakuan Anggota LSM, Palak Sopir Truk Modus Kontribusi Menjaga Lingkungan
Kelakuan Anggota LSM, Palak Sopir Truk Modus Kontribusi Menjaga Lingkungan

Jika tidak diberi, para pelaku akan berbuat kasar, mulai marah hingga merusak truk. Hal ini membuat sopir ketakutan.

Baca Selengkapnya
Jenderal Polisi Tegas di Depan Buruh yang lagi Demo 'Ayo Berunjuk Rasa di Kantor Gubernur, Saya Kawal'
Jenderal Polisi Tegas di Depan Buruh yang lagi Demo 'Ayo Berunjuk Rasa di Kantor Gubernur, Saya Kawal'

Wakapolda Banten menggagalkan ancaman demo di jalan tol, ia bernegosiasi dan mengawal para pendemo sampai ke kantor gubernur.

Baca Selengkapnya
Viral Polisi Tangkap dan Seret Pendemo di Muaro Jambi, Ini Penjelasan Polda Jambi
Viral Polisi Tangkap dan Seret Pendemo di Muaro Jambi, Ini Penjelasan Polda Jambi

Mereka disebut telah memblokir jalan perusahaan yang mengganggu aktivitas

Baca Selengkapnya