Said Abdullah: Lima Periode Jadi Anggota DPR Bukan Perkara Mudah
Menjadi Anggota Legislatif DPR RI dengan perolehan suara terbanyak yakni 528.815 Suara tidak membuat MH Said Abdullah besar kepala.
Menjadi Anggota Legislatif DPR RI dengan perolehan suara terbanyak yakni 528.815 Suara tidak membuat MH Said Abdullah besar kepala. Said merasa setengah juta lebih masyarakat Madura yang telah memberinya kepercayaan kembali ke DPR RI menjadi pelecut agar berbuat lebih baik lagi untuk lima tahun ke depan.
"Kepercayaan ini bukan hanya sekadar angka, tapi amanah yang akan saya jaga sepenuh hati," kata Said Abdullah.
Ketua DPP PDIP itu bersyukur dan berterima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh warga Madura berkat suara terbanyak sebesar 528.815 suara yang ia peroleh.
"Adalah sebuah kehormatan luar biasa yang tidak akan pernah saya lupakan. Ini adalah bukti cinta dan kepercayaan warga Madura yang luar biasa," ujar Said.
Said berkomitmen pikiran dan aspirasi warga Madura adalah cahaya yang akan menuntunnya dalam menjalankan tugas ini. Ia menyebut lima periode menjadi anggota DPR RI bukanlah perjalanan yang mudah. Tetapi dengan kepercayaan yang terus diberikan oleh masyarakat Madura, Said merasa selalu tergerak untuk memperjuangkan Madura yang lebih maju.
Said Abdullah maju ke DPR RI dari daerah pemilihan (Dapil) Jawa Timur XI yang meliputi Kabupaten Bangkalan, Sampang, Sumenep dan Pamekasan.
Said pertama kali berhasil lolos menjadi Anggota DPR RI pada Pemilu 2004. Saat itu, Said memperoleh 9.776 suara. Pada Pemilu 2009, Said di dapil yang sama mendapatkan 77.092 suara. Berikutnya di Pemilu 2014, suara Said kembali naik menjadi 112.539 suara. Lalu Pemilu 2019, suara Said naik lagi menjadi 176,981 suara. Teranyar di Pileg 2024 Said memecahkan rekor suara terbanyak dengan perolehan 528.815 suara.