Kerangka Dinosaurus Terbesar Laku Dilelang Senilai Rp 102 Miliar, Panjangnya Dua Kali Bus
Fosil dinosaurus itu terjual di sebuah pelelangan di Prancis.
Baru-baru ini kerangka dinosaurus dari jenis Apatosaurus sepanjang 22 meter terjual seharga Rp 102 miliar rupiah di sebuah pelelangan di Prancis.
Fosil dinosaurus ini menjadi kerangka dinosaurus terbesar yang pernah dilelang dan terjual.
-
Bagaimana fosil dinosaurus ini ditemukan? Fosil lebih mungkin muncul setelah hujan, karena air mengungkap material dengan menghilangkan sedimen yang menutupinya, dalam fenomena yang dikenal sebagai pelapukan.
-
Kapan fosil dinosaurus itu ditemukan? Fosil yang ditemukan pada Mei lalu di dekat sebuah waduk di kotamadya Sao Joao do Polesine itu diperkirakan berusia sekitar 233 juta tahun.
-
Bagaimana dinosaurus ini ditemukan? Penemuan ini merupakan hasil kerja sama antara Universitas Portsmouth dan Universitas Bath, yang telah melakukan penelitian di Pulau Isle of Wight selama lebih dari satu abad.
-
Bagaimana fosil dinosaurus hamil itu ditemukan? Sisa-sisa fosil Ichthyosaurus sepanjang hampir empat meter ditemukan oleh para arkeolog di Chile pada sebuah gletser yang meleleh.
-
Di mana saja fosil dinosaurus berbulu ditemukan? Ilmu pengetahuan semakin banyak belajar tentang keluwesan bentuk pada dinosaurus dengan setiap penemuan besar di China, Amerika, Antartika, dan tempat lainnya. Termasuk, soal bulunya.
-
Siapa yang menemukan fosil dinosaurus ini? Penemuan ini merupakan hasil kerja sama antara Universitas Portsmouth dan Universitas Bath, yang telah melakukan penelitian di Pulau Isle of Wight selama lebih dari satu abad.
Kerangka tersebut dibeli oleh seorang kolektor yang tidak ingin disebutkan namanya dalam sebuah acara lelang yang diadakan pada Sabtu, (16/11) di rumah lelang Collin du Bocage dan Barbarossa, di Paris, Prancis.
Kerangka Apatosaurus tersebut terdiri dari 300 tulang yang sekitar 80%-nya merupakan tulang asli dan dijuluki sebagai “Vulcan”.
Sisa-sisa kerangka fosil ini diperkirakan memiliki berat 22 ton berusia 150 juta tahun yang berasal dari periode Jurassic.
Fosil Vulcan ini digali oleh kolektor swasta di sebuah situs yang tidak disebutkan namanya di wilayah Wyoming, Amerika Serikat pada 2018 dan 2021.
Rencana untuk dipamerkan dan diteliti lebih lanjut
Dilansir Live Science, Kamis (21/11), perwakilan dari rumah lelang mengatakan Vulcan kini menjadi "dinosaurus terbesar yang pernah dijual di pelelangan di seluruh dunia."
- Fosil Dinosaurus Ini Dijual Laku Rp 100 Miliar
- Ilmuwan Temukan Fosil Dinosaurus Terkecil Berusia 80 Juta Tahun, Ukurannya Hanya Sebesar Kancing Baju & Masih Lengkap dengan Embrionya
- Lelang Kerangka Dinosaurus T-Rex Pecah Rekor Jadi Termahal, Terjual Seharga Rp517 MIliar
- Fosil Dinosaurus Ini Ditemukan di Pekarangan Pribadi, Terjual dengan Harga Rp 716 Miliar
Pemenang lelang Apatosaurus yang namanya tidak ingin disebutkan berjanji kerangka Vulcan akan dipamerkan di depan publik di sebuah institusi.
Ia menambahkan bahwa dirinya juga memberikan akses kepada para peneliti untuk mempelajari tulang-tulang tersebut.
Meski begitu, Vulcan bukan satu-satunya kerangka dinosaurus yang dihargai ratusan miliar rupiah. Vulcan berada di peringkat keenam fosil dinosaurus yang pernah dijual. Sebelumnya dinosaurus yang dinamai “Big John” dari spesies Triceratops dijual seharga Rp 123 miliar, dan “Apex” spesies Stegosaurus yang dibeli seharga Rp 710 miliar miliar rupiah.
Selain itu, dinosaurus termahal yang pernah dijual adalah "Stan" dari spesies T.rex berusia 67 juta tahun dengan harga Rp 506 miliar rupiah.
Reporter Magang: Elma Pinkan Yulianti