Parfum Kuno 3200 Tahun Dibuat Lagi, Ternyata Ritual Ini yang Bikin Wanginya Awet
Ada ritual khusus dalam membuat parfum kuno ini. Ilmuwan pun sampai dibuat geleng-geleng.
Ada ritual khusus dalam membuat parfum kuno ini. Ilmuwan pun sampai dibuat geleng-geleng.
Parfum Kuno 3200 Tahun Dibuat Lagi, Ternyata Ritual Ini yang Bikin Wanginya Awet
Parfum Mesopotamia berusia 3.200 tahun baru-baru ini diciptakan kembali di Diyarbakır, Turki. Parfum itu dibuat berdasarkan formula yang ditinggalkan pada papan tanah liat kuno oleh pembuat parfum wanita terkenal saat itu bernama Tapputi. Formula parfum ditemukan oleh para arkeolog pada papan tanah liat kuno berhuruf paku selama penggalian di Assur, ibu kota negara-kota Asyur Lama di Irak modern. Papan resep itu menunjukkan langkah-langkah yang digunakan Tapputi dalam menghasilkan wewangiannya.
-
Bagaimana membuat aroma parfum bertahan lama? Gunakan pelembap tanpa aroma untuk memastikan kulit tetap lembap dan parfum bisa menempel lebih baik, sehingga aroma dapat bertahan lebih lama.
-
Bagaimana membuat parfum bertahan lebih lama? Salah satu rahasia aroma parfum yang tahan lama adalah jika diaplikasikan pada kulit yang lembap. Jadi, penggunaan moisturizer sebelum menyemprotkan parfum disarankan. Terlebih jika kamu memiliki kulit kering.
-
Bagaimana agar parfum bertahan lama? Untuk membuat aroma parfum bertahan lama di tubuh Anda, ada kiat-kiat khusus yang wajib Anda ketahui.
-
Bagaimana cara agar wangi parfum tahan lama? Pilih parfum dengan kualitas baik yang memiliki daya tahan panjang agar wangi tetap terasa sepanjang hari tanpa perlu sering menyemprotkannya ulang.
-
Apa yang harus dilakukan untuk membuat parfum tahan lama? Jika ingin memancarkan keharuman dari ujung rambut hingga ujung kaki, pahami trik penggunaan parfum yang satu ini.
-
Apa yang membuat parfum Extrait de Parfum bertahan lama? 'Kasta' tertinggi parfum diduduki oleh Extrait de Parfum, karena mengandung minyak esensial yang paling banyak jika dibandingkan dengan jenis-jenis parfum yang lainnya. Pada jenis parfum ini, kandungan minyak esensialnya sebanyak 20-30% sehingga tak heran parfum dengan formula ini memiliki aroma yang lebih wangi dan mampu bertahan lama hingga seharian ketika dipakai.
Prasasti itu menampilkan nama lengkapnya sebagai Tapputi-Belatekallim. Belatekallim berarti "penjaga rumah wanita". Tapputi juga digambarkan sebagai ahli parfum wanita Mesopotamia dan dunia paling jempolan kala itu.
Menurut ahli wewangian kuno yang terkenal dan Smell Academy and Scent Culture Association leader, Bihter Türkan Ergül, Tapputi menggunakan kombinasi berbagai jenis bunga, minyak, calamus, Cyperus, mur, lobak pedas, rempah-rempah, dan balsam di antara bahan-bahan lain untuk membuat parfum kunonya.
"Selanjutnya, Tapputi akan mencampurkan berbagai ramuannya dengan air atau pelarut lain, menyaringnya, dan kemudian menyaring produk cairnya berkali-kali untuk menciptakan formula parfum Mesopotamia yang lebih murni dan harum,"
Smell Academy and Scent Culture Association leader, Bihter Türkan Ergül.
Tujuan utama para ilmuwan meniru resep itu adalah memahami apa yang dilakukan pembuat parfum dan kemudian mungkin menduplikasi karyanya sedetail mungkin. Dari tumpukan informasi Mesopotamia yang rumit inilah para ilmuwan akhirnya dapat menciptakan kembali salah satu formula aromanya secara keseluruhan.
Setelah menguraikan prasasti, para ilmuwan menghasilkan 27 halaman terjemahan dari papan resep kuno yang berkaitan dengan parfum.
Ritual Khusus
Dalam membuat parfumnya itu, Tapputi tak sekadar mencampurkan larutan sesuai dengan resep-resepnya. Namun ada ritual khusus buatnya untuk membuat setiap parfum. Ritual apa itu? Para ilmuwan mengungkapkan bahwa sebagian dari metodologinya ada ritual yang dilakukan. Tapputi melakukannya di bawah bulan purnama sambil mencari persekutuan dengan bintang-bintang di langit malam.
Ritual misterius Tapputi dalam aktivitas pembuatan parfum Mesopotamia adalah salah satu dari banyak rahasia yang terungkap selama penerjemahan prasastinya.