6 Manfaat Bola Gym saat Olahraga, Bantu Tingkatkan Gerak Tubuh Anda
Merdeka.com - Olahraga adalah salah satu cara untuk menjaga kesehatan tubuh. Aktivitas ini wajib dimasukkan ke dalam daftar kegiatan rutin Anda. Dikatakan menyehatkan karena memang olahraga dapat mengatasi berbagai masalah kesehatan.
Dalam berolahraga, kita bisa menggunakan berbagai macam alat untuk mendukung gerakan latihan kita. Salah satu alat yang sering dipakai adalah bola gym. Bola besar yang terbuat dari bahan karet lateks ini biasa ditemui pada olahraga yoga dan pilates.
Selain untuk yoga dan pilates, bola gym juga bisa digunakan untuk gerakan olahraga lainnya. Penggunaan bola gym ini tentu memiliki manfaat tersendiri bagi tubuh. Dan juga, bola gym akan membuat setiap gerakan latihan menjadi lebih menantang, sehingga memaksa otot Anda untuk bekerja lebih keras.
-
Apa jenis olahraganya? Tim boccia Indonesia berhasil meraih kemenangan penuh dalam pertandingan perdana mereka di Paralimpiade Paris 2024 yang berlangsung di South Paris Arena 1 pada hari Kamis (29/8/2024).
-
Siapa yang butuh kata-kata olahraga? Jika memungkinkan, Anda dapat berbagi kata-kata olahraga yang keren dan penuh motivasi tersebut ke media sosial.
-
Bagaimana cara olahraga yang ideal? Olahraga yang ideal juga harus meliputi berbagai jenis latihan, seperti aerobik, kekuatan, fleksibilitas, dan keseimbangan. Aerobik bisa meningkatkan fungsi jantung dan paru-paru, kekuatan bisa membentuk otot dan tulang, fleksibilitas bisa meningkatkan rentang gerak sendi, dan keseimbangan bisa mencegah cedera dan jatuh.
-
Bagaimana caranya olahraga yang efektif? Biasanya, para pakar merekomendasikan aktivitas fisik sedang selama 150 menit per minggu atau setidaknya 30 menit setiap harinya, dengan total lima hari dalam seminggu.
-
Olahraga apa yang cocok untuk membentuk badan? Selain itu, gerakan-gerakan saat berenang melibatkan banyak otot tubuh.Sehingga membantu membentuk dan mengencangkan tubuh secara keseluruhan.
-
Apa manfaat olahraga kekuatan? Latihan ini membantu membangun massa otot, meningkatkan kepadatan tulang, dan memperbaiki postur tubuh. Selain itu, olahraga kekuatan juga berkontribusi pada peningkatan metabolisme tubuh, menjaga berat badan, dan mengontrol kadar gula darah.
Untuk memotivasi Anda dalam berolahraga dengan bola gym, berikut merdeka.com sampaikan beberapa manfaat bola gym ketika olahraga untuk meningkatkan gerak tubuh, dilansir dari efm.net.au.
Memperkuat Otot Inti
shape.com
Manfaat bola gym saat olahraga yang pertama adalah untuk memperkuat otot inti tubuh. Beberapa gerakan yang sering Anda lakukan dengan menggunakan kursi, bisa Anda lakukan dengan bola gym.
Mengganti kursi dengan bola gym akan membuat latihan lebih menantang dan memberikan manfaat lebih besar. Bola gym akan memaksa Anda untuk menggunakan otot inti tubuh ketika melakukan latihan karena otot inti akan berguna untuk menjaga stabilitas tubuh.
Meningkatkan Fleksibilitas
Manfaat bola gym saat olahraga yang kedua adalah untuk meningkatkan fleksibilitas. Menggunakan bola gym secara teratur selama latihan Anda dapat meningkatkan fleksibilitas tubuh.
Bahkan jika Anda tidak menggunakan bola gym sebagai bagian dari latihan, Anda bisa menggunakannya ketika melakukan gerakan stretching dan menghangatkan otot-otot Anda sebelum latihan dimulai. Ini akan mengurangi risiko cedera sambil menjaga sendi dan otot Anda berfungsi secara optimal.
Meningkatkan Keseimbangan
Manfaat bola gym saat olahraga yang ketiga adalah untuk meningkatkan keseimbangan. Bola gym akan memberikan manfaat pada tubuh meski hanya dengan sedikit gerakan, salah satunya duduk di atas bola gym.
Hanya dengan mencoba duduk di atas bola gym, Anda sudah berusaha untuk melatih otot-otot untuk menjaga kestabilan tubuh. Duduk di atas bola gym membutuhkan otot punggung dan perut Anda untuk menjaga keseimbangan bola. Memasukkan bola gym ke dalam latihan Anda juga dapat bermanfaat untuk membentuk postur yang sehat.
realbuzz.com
Kesehatan Punggung dan Tulang Belakang
Manfaat bola gym saat olahraga yang keempat yaitu dapat menyehatkan punggung dan tulang belakang. Bola gym bisa sangat berguna jika Anda memiliki masalah pada punggung.
Karena saat Anda melakukan peregangan dan berolahraga, bola ini akan mendukung punggung bagian bawah. Inilah salah satu alasan kenapa chiropractor dan ahli terapi fisik sering merekomendasikan penggunaan bola gym untuk latihan.
Bantu Latihan Kardio
Manfaat bola gym saat olahraga yang kelima yaitu dapat membantu latihan kardio. Memasukkan bola gym ke dalam latihan kardio Anda adalah cara yang efektif untuk meningkatkan detak jantung. Mengingat bola gym yang ringan, Anda dapat dengan mudah menggunakannya untuk beberapa gerakan latihan.
Gerakan seperti plank dan wood chops bisa ditingkatkan dengan menggunakan bola gym. Gerakan latihan yang menggunakan bola gym akan membuat latihan menjadi cukup intens dan menciptakan tantangan tersendiri.
Meningkatkan Performa Olahraga
mad-hq.com
Manfaat bola gym saat olahraga yang terakhir yaitu membantu meningkatkan performa ketika berolahraga. Permukaan bola gym yang lembut dan tidak stabil akan sangat cocok untuk melatih inti tubuh Anda. Selain itu, bola gym juga akan memperkuat otot inti tubuh, meningkatkan proprioception, keseimbangan, koordinasi tubuh, dan postur Anda.
Semua manfaat tersebut akan meningkatkan kebugaran dan performa olahraga Anda secara langsung, serta dapat menghindari cidera. (mdk/ank)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tidak perlu alat-alat mahal dan canggih, cukup dengan beberapa alat sederhana yang akan memberikan Anda latihan yang efektif
Baca SelengkapnyaPenting untuk melakukan olahraga yang bisa bermanfaat untuk merapatkan organ kewanitaan.
Baca SelengkapnyaPilates merupakan jenis latihan fisik dengan gerakan-gerakan yang membantu memperkuat otot.
Baca SelengkapnyaKeseimbangan tubuh adalah keterampilan yang dapat dilatih dan ditingkatkan melalui berbagai jenis olahraga, mulai dari yoga hingga strength training
Baca SelengkapnyaTak jarang diketahui, fakta olahraga sepak bola bagi kesehatan ternyata cukup beragam.
Baca SelengkapnyaBagi pemula yang hendak bermain tenis, berikut sejumlah hal yang penting diketahui dan dimiliki.
Baca SelengkapnyaLatihan kekuatan otot memberikan beragam manfaat kesehatan yang sayang dilewatkan.
Baca SelengkapnyaSalah satu manfaat pound fit ialah meningkatkan fokus.
Baca SelengkapnyaBagi kamu yang masih ragu atau takut mencoba olahraga pilates terutama pada wanita, berikut 6 manfaat pilates yang bisa didapatkan.
Baca SelengkapnyaBagi banyak orang, angkat beban menjadi bagian penting dari rutinitas kebugaran untuk mencapai tubuh yang bugar dan berenergi.
Baca SelengkapnyaAda beberapa jenis olahraga ringan yang bisa dilakukan untuk membuat wajah awet muda dan tubuh bugar. Yuk, simak penjelasannya!
Baca SelengkapnyaBerolahraga secara rutin bisa membantu memperlambat penuaan dan munculkan efek awet muda.
Baca Selengkapnya