Arkeolog Temukan Senjata, Gelang, dan Liontin di Makam Kuno Nan Luas dari Abad ke-8 SM, Ternyata Milik Orang Penting
Arkeolog Temukan Senjata, Gelang, dan Liontin di Makam Kuno Nan Luas dari Abad ke-8 SM, Ternyata Milik Orang Penting
Arkeolog menemukan 88 makam berisi benda-benda berharga yang dibedakan sesuai jenis kelamin.
-
Apa yang ditemukan oleh arkeolog di makam kuno di wilayah Segzabad? Arkeolog dari Universitas Tehran menemukan sisa-sisa tengkorak bocah berasal dari 3.000 tahun lalu selama penggalian di sebuah situs pemakaman kuno di wilayah Segzabad, Provinsi Qazvin, di Iran.
-
Bagaimana para arkeolog mengetahui asal manik-manik di makam kuno? Arkeolog Moisés Valadez Moreno dari Institut Antropologi dan Sejarah Nasional Meksiko (INAH) mengungkapkan bahwa sebagian besar manik-manik ini berasal dari 186 mil (300 kilometer), arah timur menuju Teluk Meksiko.
-
Mengapa para arkeolog dibuat bingung dengan temuan di makam kuno ini? Foto: Kevin Church/BBC Penggalian telah mengungkap banyak hal terkait masyarakat kuno, tapi juga masih ada yang mengundang pertanyaan.
-
Apa yang membuat arkeolog kagum tentang kota kuno ini? Reruntuhannya menawarkan wawasan tentang perencanaan dan rekayasa yang digunakan untuk membangunnya.
-
Apa yang ditemukan oleh arkeolog di makam kuno Wuwangdun? Penggalian situs makam Wuwangdun di Provinsi Anhui, China timur, mengungkap temuan yang luar biasa—tumpukan daun dengan uratnya yang masih terlihat jelas.
-
Bagaimana para arkeolog memetakan kota kuno tersebut? Dengan waktu yang terbatas karena ketinggian air Sungai Tigris terus meningkat, para peneliti berhasil dengan cepat memetakan kota tersebut.
Arkeolog Temukan Senjata, Gelang, dan Liontin di Makam Kuno Nan Luas dari Abad ke-8 SM, Ternyata Milik Orang Penting
Arkeolog menemukan 88 makam, dua di antaranya merupakan makam milik anggota elit atau kepala suku. Makam tersebut juga berisi benda-benda berharga yang dibedakan sesuai jenis kelamin.
Arkeolog di Italia menumukan pekuburan Zaman Besi yang luas di lokasi konstruksi pembangkit listrik baru yang dibangun oleh Grup Terna, di Amorosi, Provinsi Benevento.
Penemuan yang berlokasi di Valle Telesina, sekitar sungai Volturno ini diumumkan oleh Pengawas Arkeologi, Seni Rupa dan Lansekap, Provinsi Caserta dan Bonevento.
- Arkeolog Temukan Prasasti Seukuran Telapak Tangan Berusia 3.300 Tahun, Isinya Tulisan Tentang Perang Dahsyat Zaman Kuno
- Arkeolog Temukan Bukti Kapan Orang Yunani Mulai Minum Bir, Ternyata Sejak 2100 SM
- Arkeolog Temukan Makam Bangsawan Berusia 1.200 Tahun, Dikubur Bersama Korban Tumbal dan Harta Karun
- Arkeolog Temukan Makam Kuda Zaman Kuno, Dikubur Secara Khusus oleh Peternak
Di lokasi itu sebelumnya telah dilakukan penggalian seluas 13.000 meter persegi dan arkeolog telah mengidentifikasi 88 kuburan yang termasuk dalam “Budaya Makam Luas”, milik penduduk zaman besi yang mendiami Campania sebelum kemunculan bangsa Samnite Italia.
Pekuburan itu diidentifikasi berasal dari abad ke-8 SM hingga pertengahan abad ke-7 SM yang merupakan kuburan campuran laki-laki dan perempuan, di dalamnya berisi barang-barang persembahan untuk pemakaman seperti keramik dengan berbagai bentuk sebagai persembahan untuk mendiang.
Makam laki-laki sebagian besar berisi senjata sedangkan untuk perempuan berisi benda-benda hiasan seperti fibula, gelang, liontin, tulang buatan dan batu ambar.
Menurut arkeolog, makam-makam tersebut milik orang-orang yang berstatus tinggi pada masanya, hal ini dibuktikan dengan penemuan 'benda-benda prestise atau penting yang luar bisa', seperti sabuk perunggu yang dihias dengan indah atau bejana yang digulung dari perunggu.
Penemuan paling signifikan adalah dua gundukan pemakaman monumental yang ditandai dengan adanya lingkaran batu besar berukuran kurang lebih 15 meter.
Arkeolog berasumsi kuburan tersebut milik anggota elit budaya, kemungkinan adalah kepala suku yang berkuasa.
Selama penggalian, arkeolog juga mengambil sampel tanah untuk dikirim dan dianalisis lebih lanjut untuk mendapatkan data tentang lingkungan dan flora, selain analisis antropologi tulang-tulang.